Nugroho, Heny (2006) Perancangan Kursi Pada Alat Fitness Bench Machine. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
TR_106_Abstrak.pdf Download (49kB) | Preview |
Abstract
Fenomena menjamurnya pusat-pusat kebugaran seperti fitness center dapat kita lihat mana-mana. Pada tempat kebugaran seperti fitness center terdapat berbagai macam jenis alat salah satunya yaitu ala tfitness Bench Press Machine yang berfungsi untuk melatih otot dada atau lebih populer disebut show muscle. Pemakaian alat fitness Bench Press Machine di Unit Kegiatan Mahasiswa Fitness Universitas Surabaya kurang efisien dalam waktu dan kurang optimal dalam latihan. Hal ini dikarenakan pemakaian alat fitness Bench Press Machine ini menggunakan tiga jenis kursi yang berbeda untuk malakukan tiga macam variasi latihan otot dada. Disamping itu perlu diketahui bahwa peranan sebuah kursi (bench) dalam olah raga fitness sangatlah dominan sekali. Namun menurut pengetahuan dan pengalaman selama berkecimpung dalam olah raga fitness kemampuan sebuah kursi (bench) yang digunakan selama ini masih terbatas untuk melatih otot tertentu saja. Pada Tugas Akhir ini, dilakukan perancangan sebuah kursi yang bisa digunakan untuk tiga macam variasi latihan otot dada yaitu flat, incline dan decline. Namun kemampuan rancangan kursi ini juga bisa untuk mendukung dalam melatih otot-otot yang lain seperti otot perut, otot, bahu, otot lengan, otot kaki, dan otot pantat. Hal yang perlu diperhatikan dalam perancangan kursi fitness ini yaitu antara lain, berapa besar gaya yang diperlukan oleh seorang pemakai untuk mendorong beban maksimal pada alat fitness Bench Press Machine, pusat massa dari tubuh si pemakai dan pusat massa dari kursi itu sendiri dengan menggunakan. fasilitas Engineering information dari software Pro/Engineer. Rancangan kursi ini diberi nama kursi FID yang sandarannya bisa diatur sudut kemiringannya (adjustable bench) dan multi fungsi. Dengan begitu kursi ini bisa mendukung pemakainya dalam setiap berlatih.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Gaya, Tegangan, Pusat Massa |
Subjects: | T Technology > TS Manufactures |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Manufacturing Engineering |
Depositing User: | Eko Wahyudi 197013 |
Date Deposited: | 14 Jun 2017 07:10 |
Last Modified: | 14 Jun 2017 07:10 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/30108 |
Actions (login required)
View Item |