Perbedaan keterampilan motorik anak di panti asuhan Don Bosco Surabaya sebelum dan sesudah mendapat pelatihan

Sandrawati, Lina (2003) Perbedaan keterampilan motorik anak di panti asuhan Don Bosco Surabaya sebelum dan sesudah mendapat pelatihan. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of P_355_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
P_355_Abstrak.pdf

Download (45kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/143350

Abstract

Salah satu tugas perkembangan anak usia prasekolah adalah belajar ketrampilan motorik, yang meliputi ketrampilan bantu diri, sekolah dan bermain. Perkembangan ketrampilan motorik dipengaruhi faktor dari dalam maupun dari luar. Faktor-faktor dari dalam yaitu: kesiapan belajar, motivasi, genetik, kelahiran, dan cacat bawaan. Sedangkan faktor dari luar yaitu: kesempatan belajar, model, rangsangan dan dorongan, bimbingan, kondisi lingkungan, perlindungan, kelahiran sebelum waktunya, kondisi pralahir, dan kesulitan kelahiran. Tidak semua anak menguasai ketiga ketrampilan tersebut. Misalnya pada anak-anak di panti asuhan. Salah satu upaya meningkatkan ketrampilan motorik dapat dilakukan dengan pelatihan ketrampilan motorik. Tujuan penelitian ini adalah ingin mengetahui apakah ada perbedaan ketrampilan motorik anak sebelum dan sesudah mendapat pelatihan. Subyek penelitian ini adalah anak-anak prasekolah di panti asuhan Don Bosco Surabaya. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dan analisis data menggunakan teknik statistik Wilxocon. Hasil penelitian menunjukkan ada perbedaan ketrampilan motorik anak setelah mendapat pelatihan ketrampilan motorik ( z = -3,518 dan p (0,00) < 0,05). Pelatihan ketrampilan motorik yang diberikan secara terus menerus dalam suatu kurun waktu tertentu dapat meningkatkan ketrampilan motorik anak Saran untuk pengasuh di panti asuhan adalah membiasakan anak mengerjakan tugasnya secara mandiri dan memberikan pembekalan dan pelatihan kepada pengasuh mengenai perkembangan anak yang berkaitan dengan ketrampilan motorik. Untuk keperluan genera1isasi peneliti selanjutnya dapat memperbanyak subyek penelitian dan mempertimbangkan faktor inteligensi. Selain itu dapat diteliti ketrampilan motorik anak yang didampingi oleh pengasuh yang telah nendapat pembekalan.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 11 Jul 2017 06:48
Last Modified: 11 Jul 2017 06:48
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/30239

Actions (login required)

View Item View Item