PERAN SPM DI DALAM MENINGKATKAN KUALITAS LAYANAN DITINJAU DARI SENI PERANG SUN TZU

Soeherman, Bonnie (2005) PERAN SPM DI DALAM MENINGKATKAN KUALITAS LAYANAN DITINJAU DARI SENI PERANG SUN TZU. In: Proceeding 2nd Annual Symposium on Management : Achieving Excellence through Service Management, 16 -17 March 2005, Universitas Surabaya.

[thumbnail of Soeherman_Peran spm_Abstract_2005.pdf]
Preview
PDF
Soeherman_Peran spm_Abstract_2005.pdf - Published Version

Download (58kB) | Preview
[thumbnail of Soeherman_Peran spm_2005.pdf] PDF
Soeherman_Peran spm_2005.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (799kB) | Request a copy
[thumbnail of Soeherman_Peran spm_Reference_2005.pdf]
Preview
PDF
Soeherman_Peran spm_Reference_2005.pdf - Published Version

Download (53kB) | Preview

Abstract

Berbicara mengenai profit, layanan, dan kepuasan konsumen tidak akan pernah lepas dari konsep pengendalian manusia. Mengapa demikian? Telah kita ketahui bahwa manusia merupakan inti dari segala aktivitas bisnis, yang memiliki karakteristik, termasuk integritas, nilai budaya, dan kompetensi yang bcrbeda-beda. Manusia telah menjadi mesin penggerak dan fondasi dari organisasi (Romney & Steinbart, 2003) di dalam seluruh aktivitas bisnis atau transaksi. Yoeti (2003) juga menambahkan bahwa karyawanlah faktor utama yang dapat memberikan layanan kopada konsumen. Seperti yang diungkap oleh Hor (2003), bahwa profit yang maksimal akan tercapai jika badan usaha dapat memberikan layanan yang terbaik bagi konsumen dan layanan terbaik akan tercipta jika kita dapat memastikan bahwa orang-orang di dalam badan usaha telah bekerja dengan baik. Untuk memastikan para karyawan telah bekerja dengan baik sesuai dengan tujuan badan usaha, maka perlu diterapkannya pengendalian yang baik oleh pihak manajemen. Untuk itu, pihak manajemen harus dapat memastikan bahwa para karyawan telah berusaha melakukan segala sesuatu dengan baik dan sesuai dengan tujuan badan usaha. SPM (Sistem Pengendalian Manajemen) sebagai disiplin ilmu yang mempelajari tentang bagaimana menggunakan dan mengkombinasikan alat-alat akuntansi maupun non akuntansi baik yang bersifat formal maupun non formal dengan tujuan mengendalikan manusia tentunya sangat berperan di dalam pencapaian keberhasilan badan usaha. Dengan versi yang berbeda, seni perang Sun Tzu telah banyak memberikan fokus utama pada pengaturan dan pengendalian manusia di dalam perang sejak 400-300 tahun SM yang pada hakekatnya dapat diimplikasikan dengan bagaimana cara mengendalikan manusia di era modern ini. Untuk itu, kajian ini akan mencoba memberikan wawasan konseptual tentang pemahaman terhadap SPM dari sudut pandang seni perang Sun Tzu. Tanpa mengurangi esensi konsep pengandalian manajemen, kajian ini mengambil topik SPM dari sudut pandang Seni Perang Sun Tzu. Kajian ini berusaha membawa para pembaca untuk masuk ke dalam dimensi pemikiran Sun Tzu tentang pengaturan sumber daya manusia.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Pengendalian, Manusia, Strategi, Profit, Perang, Kepuasan
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Karyono
Date Deposited: 10 Apr 2012 05:55
Last Modified: 13 Apr 2012 06:47
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/309

Actions (login required)

View Item View Item