Studi Pengaruh Paramater Proses Pengelasan Smaw Terhadap Kekuatan Sambungan Las Pada Material St42 Dengan Metode Responce Surface

Candra, Susila and Haryono, Yon and Linardauw, Orris Valentino (2010) Studi Pengaruh Paramater Proses Pengelasan Smaw Terhadap Kekuatan Sambungan Las Pada Material St42 Dengan Metode Responce Surface. In: Seminar Nasional Teknik Mesin 5, 25 Agustus 2010, Universitas Kristen Petra, Surabaya.

[thumbnail of SemNas TM 5 UKPetra 2010_Studi Pengaruh Parameter Proses_SUSILA CANDRA.pdf]
Preview
PDF
SemNas TM 5 UKPetra 2010_Studi Pengaruh Parameter Proses_SUSILA CANDRA.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Sertifikat SemNas TM 5 UKPetra 2010_SUSILA CANDRA.pdf]
Preview
PDF
Sertifikat SemNas TM 5 UKPetra 2010_SUSILA CANDRA.pdf

Download (168kB) | Preview

Abstract

Los busur listrik dengan elektrods terbungkus merupakan salah satu proses pengelasan yang sangat banyak dipakai di industri dengan problematika yang sangat beraneka ragam. Untuk Menghasilkan kualitas pengelasan yang baik parameter proses pengelasan harus disesuaikan dengan situasi dan kondisi proses. Banyak faktor yang harus diperhatikan antara lain panas efektif yang dihasilkan, pancara bunga api dan penetrasi serta kondisi material. Kualitas pengelasan akan mempengaruhi tingkatan kekuatan hasil sambungan/lasan. Penetapan paramater/variabel pengelasan tersebut masih banyak yang belum diketahui, terutama, jika dikaitkan dengan kondisi proses, peralatan dan lingkungan yang berbeda. Untuk menghasilkan kekuatan sambungan las yang tinggi pada pengelasan SMAW pada material st42 tebal 2 mm dengan mengunakan mesin las SMAW NS 350, electrode RB-E6013, maka penelitian ini melakukan optimasi parameter dengan metode response surface. Dari hasil percobaan diketahui semakin besar arus pengelasan yang digunakan akan meningkatkan kekuatan tarik. Sedangkan meningkatkan kecepatan pengelasan akan menghasilkan penurunan kekuatan tarik. Hasil optimasi didapatkan titik stasioner (Xo) arus=90A dan kecepatan pengelasan =0.21 mm/s. Dari titik stasioner tersebut didapatkan kekuatan tarik sebesar 756.43 MPa

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: las SMAW, arus, kecepatan pengelasan, St41 dan kekuarnn lasan
Subjects: T Technology > TS Manufactures
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Manufacturing Engineering
Depositing User: Eko Setiawan 194014
Date Deposited: 01 Feb 2018 08:12
Last Modified: 06 Apr 2023 21:46
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/31594

Actions (login required)

View Item View Item