Hubungan antara Beban Kerja dengan Stress Kerja Pada Karyawan PT Bank X (Persero) Kantor cabang Pamekasan

Awalina, Dewi Ayu (2017) Hubungan antara Beban Kerja dengan Stress Kerja Pada Karyawan PT Bank X (Persero) Kantor cabang Pamekasan. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of IN_1186_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
IN_1186_Abstrak.pdf

Download (125kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/247702

Abstract

Penelitian ini sesuai dengan fenomena yang ada pada PT. Bank X karena beberapa karyawan banyak yang mengeluh mengenai tuntutan kerja yang banyak, deadline tugas yang sempit serta waktu kerja yang lama, misalnya lembur. Hal ini merujuk pada beban kerja. Beban kerja disini dapat membuat karyawan Bank X mengalami pusing, bingung serta bosan, misalnya keluar kantor tanpa izin hanya untuk merokok, maka dari itu peneliti tertarik unuk mengangkat judul tersebut. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara beban kerja dengan stres kerja. Analisis data pada penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Subjek penelitian ini seluruh karyawan PT. Bank X (n=106). Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah seluruh populasi karyawan PT. Bank X. Hasil analisis data menunjukkan r = 0.367, p = 0.00 (p<0.05), yang berarti ada hubungan antara beban kerja dengan stres kerja. Jadi, semakin tinggi beban, semakin tinggi stres kerja karyawan Bank X. dalam analisis deskriptif variabel, beban kerja dan stres kerja memiliki frekuensi yang sama tinggi yaitu berda dikategori sedang. Beban kerja dan stres kerjaini tinggi karena bebrapa faktor yang mempengaruhi, misalnya karyawan merasakan pusing saat deadline tugas yang sempit, merasakan bosan saat bekerja, serta merasakan jenuh dan bingung saat merangkap beberapa tugas dalam perusahaan.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Stres Kerja, Beban Kerja
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 05 Mar 2018 04:16
Last Modified: 05 Mar 2018 04:16
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/31783

Actions (login required)

View Item View Item