TANJAYA, NOVY (2012) Pembuatan Sistem Penunjang Keputusan Pemilihan Universtas Di Luar Negeri Berbasis Web Dengan Metode Promethee. [Undergraduate thesis]
Full text not available from this repository. (Request a copy)Abstract
Seiring dengan perkembangan jaman, tingkat kebutuhan pendidikan masyarakat semakin meningkat. Pendidikan S1 sekarang mulai dirasa kurang menjamin masa depan seseorang di dunia kerja. Hal ini membuat masyarakat berlomba-lomba untuk memperoleh pendidikan yang lebih tinggi, baik dalam negeri maupun di luar negeri. Banyaknya jumlah universitas di luar negeri dengan berbagai macam program studi yang ditawarkan seringkali membuat seorang calon mahasiswa mengalami kesulitan dalam menentukan pilihan yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan mereka. Hal ini menjadi dasar diperlukannya suatu sistem pendukung keputusan yang dapat memberikan rekomendasi pilihan universitas di luar negeri yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan. Implementasi aplikasi ini menggunakan PHP, AJAX, javascript, dan jquery. Sistem Penunjang Keputusan (SPK) ini menggunakan metode PROMETHEE (Preference Ranking Organization Method for Enrichment Evalution) dalam perhitungan dan pengurutan hasilnya. PROMETHEE adalah suatu metode penentuan urutan (prioritas) dalam analisis multikriteria. Aplikasi pendukung keputusan pemilihan universitas di luar negeri menggunakan metode PROMETHEE ini diuji coba ke beberapa user, dan dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini membantu para calon mahasiswa dalam menentukan pilihan universitas di luar negeri yang sesuai dengan kebutuhan mereka.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | SPK, PROMETHEE, Universitas |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Information System |
Depositing User: | Sugiarto |
Date Deposited: | 13 Mar 2013 01:44 |
Last Modified: | 13 Mar 2013 01:44 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/3201 |
Actions (login required)
View Item |