Rahmawati, Dwi Prasetyaning (2018) Evaluasi Penggunaan Obat di Rumah Sakit Marsudi Waluyo Kabupaten Malang Tahun 2016. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
F_4494_Abstrak.pdf Download (230kB) | Preview |
Abstract
Pelayanan kesehatan yang optimal merupakan tuntuan yang harus dipenuhi oleh fasilitas pelayanan kesehatan, terutama dalam era JKN. Pelayanan kesehatan yang optimal diantaranya ditandai dengan penggunaan obat yang rasional, berbasis bukti, dan cost effective yang harus selalu dievaluasi untuk menjamin mutu pelayanan, khususnya pelayanan kefarmasian. Evaluasi yang dapat dilakukan untuk menjamin mutu pelayanan kefarmasian adalah evaluasi penggunaan Fomularium Nasional (Fornas) yang merupakan daftar obat yang efektif dari segi terapi maupun biaya. Selain evaluasi kesesuaian penggunaan obat terhadap Fornas, penting pula dilakukan evaluasi penggunaan antibiotika sebagai upaya pencegahan terhadap resistensi antibiotik, karena penggunaan antibiotika yang tidak rasional akan memicu berkembangnya resistensi tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan evaluasi penggunaan obat antibiotika. Penelitian ini bersifat observasional, dengan metode deskriptif yang bersifat retrospektif. Data yang digunakan adalah laporan EPO Rumah Sakit Marsudi Waluyo tahun 2016. Hasil penelitian yang menunjukkan bahwa penggunaan obat yang sesuai dengan Fornas (57,04%) telah memenuhi batas minimal kesesuaian penggunaan obat oleh Depkes RI (2014). Penggunaan antibiotik (DDD/100 hari rawat) total adalah 350,86 dengan antibiotik yang paling tinggi adalah ofloksasin dengan nilai DDD 49,46. Hasil yang didapatkan menunjukkan bahwa penggunaan antibiotika di rumah sakit tersebut belum selektif.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Formularium Rumah Sakit, Fornas, antibiotik, defined daily dose (DDD) |
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 20 Apr 2018 07:51 |
Last Modified: | 20 Apr 2018 07:51 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/32056 |
Actions (login required)
View Item |