Studi Pengaruh Perubahan Arus Kas Operasi Perubahan Earning Per Share (EPS), Perubahan Price Earnings Ratio ((PER) Terhadap Return Saham Emiten LQ 45 yang Terdaftar di Bursa Efek Jakarta

Kusumadewi, Yosephine (2007) Studi Pengaruh Perubahan Arus Kas Operasi Perubahan Earning Per Share (EPS), Perubahan Price Earnings Ratio ((PER) Terhadap Return Saham Emiten LQ 45 yang Terdaftar di Bursa Efek Jakarta. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_2194_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_2194_Abstrak.pdf

Download (44kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/134202

Abstract

Pasar modal merupakan salah satu alternatif yang saat ini banyak digunakan oleh perusahaan untuk mendapatkan dana segar. Di sisi lain, pasar modal juga merupakan tempat alternatif untuk melakukan investasi. Dalam berinvestasi di pasar modal, investor harus berhati-hati dalam pengambilan keputusan dengan mempertimbangkan data keuangan dan data non keuangan. Informasi akuntansi merupakan salah satu data yang penting karena mencerminkan kinerja perusahaan selama periode tertentu. Informasi akuntansi disajikan oleh perusahaan dalam bentuk laporan keuangan. Laporan keuangan terdiri atas neraca, laporan laba rugi, laporan arus kas, laporan perubahan ekuitas, dan catatan atas laporan keuangan. Penelitian ini hanya membatasi pada laporan laba rugi dan laporan arus kas. Laporan laba rugi merupakan laporan yang sangat diperhatikan oleh investor karena berisi pendapatan emiten yaitu berupa EPS, namun nilai EPS tidaklah absolut untuk menentukan return saham yang didapatkan investor. Investor juga memerlukan tolok ukur alternatif untuk memperkirakan return saham. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa arus kas operasional memiliki pengaruh signifikan terhadap return saham. Arus kas operasional mencerminkan apakah perusahaan dapat mendanai kegiatan operasionalnya sehingga dapat digunakan untuk menilai kesehatan keuangan perusahaan. Selain laporan keuangan data yang dapat digunakan untuk membantu pengambilan keputusan adalah rasio keuangan. Penelitian ini hanya menggunakan EPS yang telah terkandung dalam laporan laba rugi dan PER. PER juga digunakan untuk mengukur persepsi pasar terhadap potensi pertumbuhan perusahaan.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Arus kas, Earning Per Share, Price Earnings Ratio, return saham, LQ 45
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 25 Apr 2018 08:00
Last Modified: 25 Apr 2018 08:00
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/32182

Actions (login required)

View Item View Item