Perancangan Sistem Informasi Berbasis Aktivitas pada Siklus Produksi untuk Meningkatkan Keakuratan Informasi Product Costing pada UD Percetakan X di Surabaya

Gondokusumo, Hendric (2008) Perancangan Sistem Informasi Berbasis Aktivitas pada Siklus Produksi untuk Meningkatkan Keakuratan Informasi Product Costing pada UD Percetakan X di Surabaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_2256_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_2256_Abstrak.pdf

Download (80kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/133827

Abstract

Dalam era globalisasi saat ini, begitu banyak bidang industri yang bersaing, salah satunya adalah industri percetakan dimana dalam industri ini terdapat banyak persaingan yang ketat yaitu mulai dari yang skala kecil hingga yang berskala besar. Dengan mengikuti perkembangan teknologi yang sangat pesat saat ini telah membawa perubahan signifikan pada berbagai dunia bisnis. Perkembangan teknologi menyebabkan adanya pergeseran penggunaan sistem informasi akuntansi yang diikuti dengan perubahan sistem akuntansi secara manual menjadi terkomputerisasi. Dimana Sistem Informasi Akuntansi ini melibatkan komponen-komponen yang terdiri dari orang, hardware, software, prosedur,data, infrastruktur teknologi informasi dan pengendalian internal yang mengumpulkan, mengubah, dan kemudian menghasilkan informasi yang berhubungan dengan aspek keuangan dalam sebuah proses bisnis yang terintegrasi (Gelinas et al, 2005, Romney, 2006). Salah satu kegunaan dari Sistem Informasi akuntansi yang terkomputerisasi adalah untuk mendukung dalam pengambilan keputusan serta membandingkan antara biaya standar dengan biaya aktual (Rama, Jones, 2006). Sumber daya data yang akan diolah oleh Sistem Informasi berasal dari aktivitas bisnis yang dilakukan oleh organisasi, khususnya pada siklus produksi. Untuk menghasilkan rancangan Sistem Informasi yang sesuai dengan kebutuhan dari pengguna, maka diperlukan suatu analisis mengenai permasalahan yang dihadapi oleh organisasi tersebut. Hasil dari analisis tersebut yang kemudian dijadikan dasar dalam membuat suatu rancangan Sistem Informasi Berbasis Aktivitas yang sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan oleh perusahaan. Agar suatu Sistem Informasi Berbasis Aktivitas ini dapat meningkatkan keakuratan product costing, maka diperlukan langkah-langkah untuk merancang sebuah sistem informasi berbasis aktivitas, antara lain penetapan tujuan, pembuatan model-model seperti model aktivitas dan model sumber daya. Salah satu tujuan dari perancangan sistem informasi berbasis aktivitas ini adalah untuk meningkatkan keakuratan product costing sehingga dapat diperoleh informasi yang akurat mengenai cost suatu produk.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Percetakan, Perancangan Sistem Informasi Berbasis Aktivitas, dan Product Costing lll
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 27 Apr 2018 03:58
Last Modified: 27 Apr 2018 03:58
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/32206

Actions (login required)

View Item View Item