Pembuatan Sistem Informasi pada Stasiun Televisi Lokal X

Hoediono, Shen Nie (2007) Pembuatan Sistem Informasi pada Stasiun Televisi Lokal X. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TI_854_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
TI_854_Abstrak.pdf

Download (30kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/137188

Abstract

Stasiun televisi lokal adalah stasiun televisi yang wilayah penyiarannya hanya meliputi satu kota saja. Televisi merupakan sarana penyampaian informasi dan hiburan, selain itu televisi juga dapat digunakan untuk mempromosikan suatu produk melalui penayangan iklan. Pada stasiun televisi terdapat pertukaran informasi antara satu pihak dengan pihak lainnya yang masih dilakukan secara manual. Misalnya pencarian jam kosong untuk pemasangan iklan, liputan, produksi, suatu program acara masih dilakukan secara manual. Pada sistem informasi ini akan menyediakan fasilitas pencarian jam kosong untuk iklan, maupun acara. Pembagian kru yang bertugas dalam suatu acara juga akan dikomputerisasikan sehingga dapat membantu kelancaran administrasi pada stasiun televisi lokal tersebut. Pada aplikasi sistem informasi ini, akan dilakukan analisis, desain, dan implementasi terhadap sistem informasi stasiun televisi lokal. Proses analisi terhadap sistem yang telah berjalan sekarang dilakukan terlebih dahulu untuk mengetahui kebutuhan sistem dari stasiun televisi lokal tersebut. Hasil dari analisis sistem akan digunakan untuk merancang aplikasi sistem informasi yang akan diimplementasikan ke dalam bahasa pemrograman. Uji coba terhadap sistem dilakukan melalui 2 proses yaitu proses verifikasi dan validasi. Verifikasi dilakukan untuk mengetahui apakah output yang dihasilkan program sudah benar. Validasi dilakukan untuk mengetahui apakah sistem yang dibuat sudah sesuai dengan kebutuhan user.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatic
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 11 May 2018 06:34
Last Modified: 11 May 2018 06:34
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/32313

Actions (login required)

View Item View Item