Pengaruh Struktur Kepemilikan Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bei Periode 2009-2011

Hwandianto, Hendrawan and Hananto, Hari and Eriandani, Rizky (2013) Pengaruh Struktur Kepemilikan Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bei Periode 2009-2011. In: Seminar Nasional Akuntansi UPN "Veteran", Mendorong Kapasitas Manajerial dan Akuntabilitas Usaha Kecil Menengah dan Entitas Lainnya, 22 oktober 2013, UPN Veteran Jakarta.

[thumbnail of Pengaruh Struktur Kepemilikan Terhadap Nilai Perusahaan_Rizky Eriandani_2013.pdf]
Preview
PDF
Pengaruh Struktur Kepemilikan Terhadap Nilai Perusahaan_Rizky Eriandani_2013.pdf

Download (993kB) | Preview

Abstract

Salah satu ukuran kesejahteraan pemegang saham dari sebuah perusahaan adalah dengan melihat Price to Book Value (PBV). Semakin tinggi nilai PBV dapat dikatan semakin tinggi nilai perusahaan. Nilai perusahaan yang baik, akan mengundang pemegang saham maupun investor baru untuk menginvestasikan modalnya kepada perusahaan. Dibalik itu, nilai sebuah perusahaan baik tentunya berasal dari kinerja manajemen yang baik disertai kontrol yang efektif, baik dari manajemen maupun pemegang saham maupun pihak debtholders. Penyatuan kepentingan pemegang saham, debtholders, dan manajemen, yang notabene merupakan pihak-pihak yang mempunyai kepentingan terhadap tujuan perusahaan, seringkali menimbulkan masalah-masalah, baik dalam hal pengelolaan maupun kontrol yang selanjutnya kita kenal dengan agency problem. Agency problems inilah yang dalam jangka panjang akan mempengaruhi nilai perusahaan. Setiap perusahaan mempunyai struktur kepemilikan yang beragam, dilihat dari fungsi, peran, status dan mekanisme kerja, yang mana kesemuanya itu dibentuk dengan maksud tertentu, dengan tujuan utama mengontrol manajemen dalam mencapai tujuan bersama. Struktur kepemilikan merupakan berbagai macam pola dan bentuk dari kepemilikan suatu perusahaan atau persentase kepemilikan saham yang dimiliki oleh pemegang saham internal dan pemegang saham eksternal. Struktur kepemilikan dikelompokkan berdasarkan proporsi saham yang dimiliki, yaitu Kepemilikan Manajerial (Managerial Ownership) dan Kepemilikan institusional (Institutional Ownership) Struktur kepemilikan dibuat seoptimal mungkin dengan harapan memperkecil agency problem sekaligus berdampak pada pencapaian nilai perusahaan yang baik Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh struktur kepemilikan terhadap nilai perusahaan. Data penelitian adalah perusahaan yang terdaftar di BEI, kecuali sektor keuangan, periode tahun 2009 sampai dengan 2011. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Kepemilikan Institusional, Kepemilikan Manajerial, Profitabilitas, dan Ukuran Perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap Nilai Perusahaan.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Nilai Perusahaaan, Kepemilikan Institusional, Kepemilikan Manajerial
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: RIZKY ERIANDANI M.Ak. - 209174
Date Deposited: 20 Jul 2018 02:52
Last Modified: 15 Apr 2021 04:08
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/32714

Actions (login required)

View Item View Item