Tanudijaya, Lanti (2010) Studi Eksploratori Experiential Marketing Dagadu Djogja di Jalan Pakungningratan 15 Jogjakarta pada Pelanggan di Surabaya. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
M_4841_Abstrak.pdf Download (49kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menggali lebih dalam pengalaman pelanggan ketika berkunjung, membeli, dan memakai produk Dagadu Djogja. Melalui penelitian ini diharapkan dapat mengetahui pengalaman apa saja yang dirasakan oleh pelanggan Dagadu Djogja berdasarkan Joseph Pine II dan Gilmore dan elemen-elemen experiential marketing menurut Schmitt. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan metode exploratori. Selain itu penelitian ini juga menggunakan paradigma interpretif untuk menggali pengalaman dari objek penelitian melalui observasi langsung terhadap informan. Untuk mendapatkan data primer, dilakukan melalui wawancara langsung secara mendalam (depth interview) terhadap informan berdasarkan pertanyaan-pertanyaan mengenai penerapan elemen experiential marketing pada Dagadu Djogja yang berdomisili di jalan Pakuningratan 15 Jogjakarta. Jumlah informan yang diwawancarai berjumlah tujuh orang. Target populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan Dagadu Djogja yang pernah berkunjung, membeli, memakai produk kaos Dagadu Djogja minimal satu kali dalam dua tahun terakhir.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Experiential Marketing, Pelanggan |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Management |
Depositing User: | Eko Wahyudi 197013 |
Date Deposited: | 30 Aug 2018 07:59 |
Last Modified: | 30 Aug 2018 07:59 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/33283 |
Actions (login required)
View Item |