Ardani, Natica (2006) Preferensi Target Audiens Terhadap Iklan Televisi Susu Berkalsium Tinggi. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
IN_746_Abstrak.pdf Download (48kB) | Preview |
Abstract
Salah satu strategi untuk memperkenalkan dan membuat konsumen tertarik membeli suatu produk adalah melalui iklan. Iklan yang dibuat harus disesuaikan dengan target sadiens yang dituju supaya benar-benar dapat menjangkau target audiens tersebut. Saat ini banyak iklan televisi yang ditayangkan tetapi jarang sekali iklan yang ditujukan untuk orang-orang berusia 50 tahun ke atas dan jarang sekali iklan untuk orang-orang 50 tahun ke atas yang dapat menjangkau target audiensnya dengan tepat. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk mengetahui bagaimana sebenarnya preferensi orang-orang berusia 50 tahun ke atas terhadap produk yang ditujukan untuk orang-orang berusia 50 tahun ke atas, khususnya iklan televisi susu berkalsium tinggi. Populasi untuk penelitian kali ini adalah orang-orang berusia 50-65 tahun sesuai dengan rentang usia dewasa madya. Responden penelitian diperoleh dengan menggunakan teknik sampling nonprobability-accidental dan diperoleh 32 subjek, yaitu 19 wanita dan 13 pria. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode kuantitatif-kualitatif dan data akan dianalisis menggunakan teknik analisis conjoint dengan SPSS 9 for Windows. Penelitian ini dibagi menjadi dua fase di mana pada masing-masing fase akan dilakukan analisis conjoint. Fase pertama adalah fase kualitatif yang bertujuan untuk menggali faktor dan level yang diinginkan oleh target audiens. Dari hasil wawancara diperoleh 5 faktor dan 10 level. Faktor dan level tersebut dianalisis dan menghasilkan 8 kombinasi iklan fiktif.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | preferensi target audiens, iklan televisi, dewasa madya |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Department of Psychology |
Depositing User: | Eko Wahyudi 197013 |
Date Deposited: | 30 Aug 2018 09:23 |
Last Modified: | 30 Aug 2018 09:23 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/33286 |
Actions (login required)
View Item |