Arafani, Nia (2018) Peranan Guest Relation Officer (GRO) dalam menciptakan Customer Delight di Sheraton Surabaya Hotel and Towers. Working Paper. Fakultas Bisnis dan Ekonomika.
Preview |
PDF
LKLM_61_Abstrak.pdf Download (115kB) | Preview |
Abstract
Sheraton Surabaya Hotel & Towers merupakan hotel berbintang lima di Surabaya yang telah berdiri sejak tanggal 15 Januari 1995. Hotel yang berada dibawah manajemen Starwood Hotel & Resorts Worldwide Inc dan Marriott International Inc ini yang merupakan salah satu perusahaan properti terpopular dengan kelas luxury dari hotel dan resort di seluruh dunia. Laporan Kerja Lapangan ini bertujuan untuk mengetahui peranan Guest Relation Officer (GRO) dalam menciptakan Customer Delight di Sheraton Surabaya Hotel & Towers. Teori Customer Delight yang digunakan terdiri dari 7 dimensi, yaitu : Express Genuine Interest, Offer Sincere and Specific Compliments, Share Unique Knowledge, Convey Authentic Enthusiasm, Use Appropriate Humor, Provide Pleasant Surprises, dan Deliver Service Heroics. Laporan Kerja Lapangan dapat disusun dengan cara melakukan praktek kerja lapangan di Sheraton Surabaya Hotel & Towers yang terletak di jalan Embong Malang No.25-31,Surabaya. Praktek Kerja Lapangan dilakukan selama 6 bulan pada bagian Guest Relation Officer (GRO). Pengamatan selama melakukan kerja lapangan akan digunakan untuk membahas lebih dalam mengenai peranan Guest Relation Officer (GRO) dalam menciptakan Customer Delight di Sheraton Surabaya Hotel & Towers. Berdasarkan pengamatan serta pengalaman selama melakukan kerja praktek lapangan, diketahui bahwa Guest Relation Officer (GRO) di Sheraton Surabaya Hotel & Towers sudah memenuhi seluruh kondisi yang dituang dalam setiap dimensi customer delight. Masalah-masalah kecil masih dapat ditemukan, tetapi dapat diselesaikan dengan mudah.
Item Type: | Monograph (Working Paper) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Guest Relation Officer (GRO), Customer Delight, Sheraton Surabaya Hotel & Towers |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Management |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 21 Nov 2018 02:56 |
Last Modified: | 21 Nov 2018 02:56 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/33898 |
Actions (login required)
View Item |