PERANCANGAN ALAT PEMBUAT SUSU KEDELAI UNTUK HOME INDUSTRY

Tjandra, Sunardi and Kurniawan, Yudhi (2008) PERANCANGAN ALAT PEMBUAT SUSU KEDELAI UNTUK HOME INDUSTRY. Prosiding Seminar on Application and Research in Industrial Technology: Optimasi Ragam Aplikasi Teknologi Industri dan Pemanfaatan Energi untuk Peningkatan Daya Saing Industri. D-94. ISSN 978-979-18528-0-7

[thumbnail of Perancangan alat_abstrak_2008.pdf]
Preview
PDF
Perancangan alat_abstrak_2008.pdf

Download (50kB) | Preview
[thumbnail of Full Paper - Perancangan Alat Pembuat Susu Kedelai untuk Home Industry.pdf] PDF
Full Paper - Perancangan Alat Pembuat Susu Kedelai untuk Home Industry.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (149kB) | Request a copy

Abstract

Proses pembuatan susu kedelai dibagi menjadi 5 tahap, yaitu perendaman kedelai, pengupasan kedelai, penghancuran kedelai, penyaringan, dan pemasakan. Semua proses dilakukan secara manual (dengan tangan), kecuali proses penghancuran dengan menggunakan blender. Kendala bagi home industry susu kedelai antara lain: hasil cara pembuatannya kurang bersih dan kurang higienis, karena pemerasannya menggunakan tangan dan memerlukan tenaga yang besar. Akibatnya, warna susu kedelai kurang putih dan cepat busuk. Selain itu, kapasitas produksinya tidak dapat memenuhi kebutuhan pasar. Hal ini dikarenakan proses pembuatannya membutuhkan waktu yang lama. Kapasitas blender hanya dapat menampung 200 gr kedelai (sesudah direndam) dengan volume air ± 1,5 liter. Untuk menghasilkan 15 liter susu kedelai, dibutuhkan waktu ± 2 jam. Oleh karena itu, dilakukan perancangan alat pembuat susu kedelai dengan spesifikasi: (1) Higienis. ; (2) Kapasitas blender diperbesar 10 kali. ; (3) Tahap penghancuran, penyaringan, dan pemasakan digabung menjadi satu tahap ; (4) Harga dibawah Rp. 2 juta ; (5) mudah digunakan dan dibersihkan. Berdasarkan ujicoba prototype, diperoleh kesimpulan bahwa alat ini mempunyai kapasitas 15 liter untuk sekali proses selama 45 menit, dengan bahan kedelai kering sebanyak 1 kilogram.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: perancangan, alat pembuat susu kedelai, home industry
Subjects: T Technology > TS Manufactures
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Manufacturing Engineering
Depositing User: Sunardi Tjandra 61155
Date Deposited: 14 May 2013 02:15
Last Modified: 24 Mar 2021 14:22
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/3407

Actions (login required)

View Item View Item