Rancangan 5S pada UD Usaha Bersama Jaya Gresik

Adam, Achmad Faudzi (2018) Rancangan 5S pada UD Usaha Bersama Jaya Gresik. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of M_6116_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
M_6116_Abstrak.pdf

Download (123kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/250602

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membantu UD Usaha Bersama Jaya menjadi lebih produktif dengan membuat perancangan dan sistem yang lebih baik daripada sebelumnya. Badan usaha tersebut memiliki kekurangan terkait dengan 5S yaitu: Seiri, Seiton, Seiso, Seiketsu, dan Shitsuke. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan rancangan yang bersifat kualitatif yaitu: metode 5S. Tahap Seiri (Pemilahan) dirancang dengan cara barang dipilah berdasarkan kategorinya. Tahap Seiton (Penataan) dirancang dengan cara menentukan dimana barang akan disimpan dan menentukan bagaimana menyimpan barang. Tahap Seiso (Pembersihan) dirancang dengan cara penambahan ventilasi dan exhausted fan agar sirkulasi udara menjadi lebih baik dan membuat jadwal kebersihan rutin. Tahap Seiketsu (Pemantapan) dirancang dengan cara memberikan kontrol visual dengan media visual seperti memberi gambar dimana barang seharusnya diletakkan dan membuatkan standar pembersihan kemudian ditempel di tempat yang strategis di area perusahaan. Tahap Shitsuke (Pembiasaan) dirancang dengan cara penempelan poster di dinding agar terbiasa untuk menjaga kebersihan. Hasil rancangan 5S yang telah dibuat menunjukkan bahwa adanya perbaikan dari badan usaha. Badan usaha menjadi lebih baik daripada sebelumnya dan dapat meningkatkan produktifitas perusahaan.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Seiri, Seiton, Seiso, Seiketsu, Shitsuke
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Management
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 22 Jan 2019 08:49
Last Modified: 22 Jan 2019 08:49
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/34161

Actions (login required)

View Item View Item