Laki-laki Langka?, Studi Kualitatif terhadap Laki-laki Pendukung Feminisme

Kartiko, Maria Gianne Tiffany (2018) Laki-laki Langka?, Studi Kualitatif terhadap Laki-laki Pendukung Feminisme. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of S_474_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
S_474_Abstrak.pdf

Download (324kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/252203

Abstract

Penelitian ini ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana lingkungan membentuk partisipan menjadi laki-laki pendukung feminisme. Penelitian dilakukan dengan metode kualitatif dengan menggunakan paradigma kritikal. Data didapatkan melalui wawancara dengan dua partisipan yang dinilai peneliti memiliki latar belakang dan cara pandang yang berbeda. Hasil penelitian menunjukkan adanya kesamaan pengalaman pada dua partisipan dengan latar belakang yang berbeda yaitu dalam bentuk tekanan sebagai anak laki-laki, pengalaman melihat/menyadari ketidaksetaraan serta perubahan pola pikir setelah muncul keinginan untuk mengubah kondisi yang dinilai tidak setara di masyarakat. Kesamaan-kesamaan tersebut menunjukkan bahwa mungkin pengalaman tersebut juga dialami oleh laki-laki pendukung feminisme lainnya. Maka dari itu, penelitian ini mengusulkan model perkembangan kefeminisan laki-laki untuk menjelaskan proses yang dialami partisipan. Model tersebut memiliki tiga tahap yaitu laki-laki yang tertekan oleh eskpektasi masyarakat laki-laki yang menyadari ketidakadilan dan patriarki, dan laki-laki yang sadar akan perlunya perubahan.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: feminisme, keseteraan gender, laki-laki, aktivis
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 11 Mar 2019 08:59
Last Modified: 11 Mar 2019 08:59
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/34482

Actions (login required)

View Item View Item