Relevansi Nilai Dan Daya Prediksi Laba Komprehensif Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2011-2014

Sudjono, Yessica and Feliana, Yie Ke (2017) Relevansi Nilai Dan Daya Prediksi Laba Komprehensif Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2011-2014. In: Konferensi Regional Akuntansi IV, 20-21 April 2017, Universitas Negeri Surabaya.

[thumbnail of Jurnal Yessica dan Yie Ke Feliana.pdf]
Preview
PDF
Jurnal Yessica dan Yie Ke Feliana.pdf

Download (215kB) | Preview

Abstract

Setelah konvergensi IFRS di Indonesia, saat ini, sesuai PSAK 1 revisi 2013 perusahaan tidak hanya wajib untuk menyajikan net income, tetapi juga laba komprehensif dalam laporan keuangannya. Aspek laba komprehensif yang lebih luas dibandingkan net income memiliki tantangan sendiri dalam penyajiannya. Tentu saja, perubahan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kualitas laba yang diproksikan dari relevansi nilai dan daya prediksi. Tetapi, beberapa penelitian terdahulu menemukan bahwa laba komprehensif tidak menambahkan relevansi informasi kepada pengguna, tetapi menambah kompleksitas pemaknaan laporan keuangan. Penelitian ini bertujuan utuk mengetahui pengaruh konvergensi IFRS, khususnya terkait penyajian laba komprehensif, terhadap kualitas laba bersih dan laba komprehensif yang diproksikan dari relevansi nilai dan daya prediksi. Kemudian relevansi nilai dan daya prediksi dari laba komprehensif juga akan dibandingkan dengan relevansi nilai dan daya prediksi dari laba bersih. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan menggunakan sampel berupa badan usaha yang terdaftar di BEI pada tahun 2011-2014 selain sektor keuangan. Relevansi nilai diproksikan dari harga saham dan return saham, bukan diproksikan dengan koefisien determinasi dari kemampuan laba bersih atau laba komprehensif dalam menjelaskan perubahan harga saham tahun tersebut atau return saham tersebut. Sedangkan daya prediksi diproksikan dari arus kas operasi dan laba bersih tahun berikutnya, bukan diproksikan dengan koefisien determinasi dari kemampuan laba bersih atau laba komprehensif tahun ini dalam menjelaskan perubahan arus kas operasi atau laba bersih tahun berikutnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat relevansi nilai dan daya prediksi yang signifikan baik pada laba bersih dan laba komprehensif. Tetapi jika relevansi nilai dan daya prediksi keduanya dibandingkan, ditemukan bahwa baik relevansi nilai dan daya prediksi laba bersih lebih unggul dibanding laba komprehensif. Namun, keunggulan relevansi nilai dan daya prediksi laba bersih jika dibanding laba komprehensif tersebut tidak signifikan.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Yie Ke Feliana 3193
Date Deposited: 16 Apr 2019 03:27
Last Modified: 17 Mar 2020 07:02
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/34698

Actions (login required)

View Item View Item