Hiskia, Vallerie Kirsten Nasialowsky (2018) Pengaruh Persepsi Tax Amnesty dan Persepsi Sanksi Pajak terhadap Persepsi Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi Kantor Pelayanan Pajak Pratama Rungkut Surabaya. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
AK_4311_Abstrak.pdf Download (51kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari persepsi Tax Amnesty dan persepsi sanksi pajak terhadap persepsi kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Surabaya Rungkut. Jenis penelitian ini adalah studi empiris menggunakan pendekatan kuantitatif. Data primer dikumpulkan dengan cara membagikan kuisioner kepada 100 responden menggunakan metode Convenience Sampling. Metode yang dipakai dalam menganalisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dengan memenuhi kriteria tertentu seperti data berdistribusi normal. Hasil analisis data menunjukkan bahwa persepsi Tax Amnesty dan persepsi sanksi pajak memiliki pengaruh positif atau searah dan signifikan terhadap persepsi kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi yang berarti setiap perubahan dari persepsi Tax Amnesty dan persepsi sanksi pajak akan mempengaruhi persepsi kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Persepsi Tax Amnesty, Persepsi Sanksi Pajak, Persepsi Kepatuhan WPOP |
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Accounting |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 29 Apr 2019 03:55 |
Last Modified: | 29 Apr 2019 03:55 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/34736 |
Actions (login required)
View Item |