Rismayanti, Nafisa (2018) Pengaruh Kualitas Layanan, Kualitas Produk Tabungan, dan Bagi Hasil terhadap Minat Menabung Nasabah pada Bank BCA Syariah di Sidoarjo. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
SP_1994_Abstrak.pdf Download (54kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh faktor-faktor penting tertentu untuk memutuskan menabung ataupun berinvestasi. Nasabah juga memperhatikan pelayanan dan produk tabungan yang ditawarkan oleh bank sehingga nasabah berminat untukmenggunakannya. Nasabah senantiasa menginginkan produk yang dapat memenuhi kebutuhan mereka, dan meminta bank untuk memberikan layanan terbaik. Faktor-faktor tersebut merupakan salah satu hal yang mempengaruhi minat dan perilaku kebutuhan dari paranasabahnya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan, kualitas produk tabungan, dan bagi hasil terhadap minat menabung nasabah pada Bank BCA Syariah di Sidoarjo.Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan metode survey. Jumlah sampel sebanyak 100 responden, instrumen penelitian ini berupa kuesioner online. Uji coba instrumen, uji asumsi klasik, dan uji analisis data dalam penelitian ini menggunakan SPSS 20.00. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitaslayanan (X2), kualitas produk tabungan (X2), dan bagi hasil (X2)secara bersama-sama mempunyai hubungan dan pengaruh yang signifikan terhadap minat menabung nasabah (Y) dengan nilai F sebesar 106,989dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 serta koefisien determinasi (R2)bernilai 0,763(76,3%).
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kualitas Layanan, Kualitas Produk Tabungan,Bagi Hasil, Minat Menabung Nasabah |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Economic |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 08 Jul 2019 06:40 |
Last Modified: | 08 Jul 2019 06:40 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/34999 |
Actions (login required)
View Item |