Alim, William (2019) Pertanggungjawaban Pidana PT.LA atas Kehilangan dan Kerusakan Barang Milik Penumpang Ditinjau dari Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2009 tentang Penerbangan. [Undergraduate thesis]
Preview  | 
            
              
PDF
 PI_1190_Abstrak.pdf Download (55kB) | Preview  | 
          
Abstract
Penulisan ini bertujuan untuk menganalisa apakah pelaku usaha penerbangan PT.LA dapat di kenakan pertanggungjawaban pidana atas hilang dan rusaknya koper milik penumpang yang di lakukan oleh X selaku pekerja outsourcing yang bekerja pada PT.LA berdasarkan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2009 Tentang Penerbangan. Perihal PT.LA tidak memberikan ganti rugi kepada korban terhadap kerugian atas kehilangan dan kerusakan koper yang terjadi di bagasi pesawat PT.LA. Sehingga PT.LA telah memenuhi unsur pertanggungjawaban pidana sebagaimana Pasal 424 ayat (2) Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2009 Tentang Penerbangan, yaitu Setiap orang yang tidak bertanggung jawab terhadap kerugian yang diderita oleh pengguna jasa bandar udara dan/atau pihak ketiga sebagaimana dimaksud dalam Pasal 240 ayat (1) berupa: (a) musnah, hilang, atau rusak peralatan yang dioperasikan;dan/atau (b) dampak lingkungan di sekitar bandar udara, yang diakibatkan oleh pengoperasian bandar udara sebagaimana dimaksud dalam Pasal 240 ayat (2) huruf b dan huruf c, dipidana dengan pidana penjara paling lama 10 (sepuluh) tahun dan denda paling banyak Rp 1.000.000.000,00 (satu miliar rupiah).
| Item Type: | Undergraduate thesis | 
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | Pertanggungjawaban Pidana, PT. LA, Atas Kehilangan Barang Milik Penumpang | 
| Subjects: | K Law > K Law (General) | 
| Divisions: | Faculty of Law > Department of Law | 
| Depositing User: | Masyhur 196042 | 
| Date Deposited: | 10 Jul 2019 07:59 | 
| Last Modified: | 10 Jul 2019 07:59 | 
| URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/35019 | 
Actions (login required)
![]()  | 
        View Item | 
        