Isolasi dan Identifikasi Senyawa Flavonoid dari Fraksi Eter Ekstrak Metanol-Air Kulit Batang Murbei (Morus indica Auct. non L.)

Yulianti, Fitria (2004) Isolasi dan Identifikasi Senyawa Flavonoid dari Fraksi Eter Ekstrak Metanol-Air Kulit Batang Murbei (Morus indica Auct. non L.). [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_1624_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_1624_Abstrak.pdf

Download (50kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/150217

Abstract

Telah dilakukan isolasi dan identifikasi senyawa flavonoid dari fraksi eter ekstrak metanol-air kulit batang Morns indica Auct. non L. (Murbei) secara spektrofotometri UV tampak. Ekstraksi kulit batang Morns indica Auct. non L. dilal.:ukan dengan soxhletasi menggunakan pelarut metanol 80'% selama 50 jam. Filtrat yang diperoleh dipekatkan dengan rotary evaporator, selanjutnya diekstraksi berturut-turut dengan n-heksan, eter dan etil asetat. Dari fraksi eter ekstrak metanol-air dilakukan identifikasi dengan reaksi warna Wilstater, tetapi hasil dari reaksi warna Wilstater fraksi eter ekstrak metanol-air kulit batang Morns indica Auct. 11011 L. menunjukkan warna yang kurang jelas. Kemudian dilakukan identifikasi adanya senyawa flavonoid dalam fraksi eter ekstrak metanol air secara KL T dengan fase diam selulosa, fase gerak asam asetat 25% dengan penampak noda uap amonia dan dilihat dibawah sinar UV 365 nm. Hasil KL T fraksi eter ekstrak metanol-air meriunjukkan beberapa noda. Untuk memumikan noda tersebut dilakukan kromatografi lapis tipis preparatif (KL TP) dan didapatkan 21 noda. Dari noda tersebut dipilih 5 noda (senyawa X-8, X-1 0, X-II, X-16 dan X-17). Selanjutnya senyawa X-8, X-10, X-11, X-16 dan X-17 dilakukan pemeriksaan dengan metode spektrofotometri UV tampak dengan penambahan pereaksi geser. Hasil penelitian menunjukkan bahwa senyawa X-8, X-1 0, X-II, X-16 dan X-17 merupakan senyawa flavonoid yang mempunyai struktur flavon tanpa OH bebas.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 12 Jul 2019 01:33
Last Modified: 12 Jul 2019 01:33
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/35034

Actions (login required)

View Item View Item