SIMULASI PENGARUH BUANGAN LIMBAH ORGANIK TERHADAP KONSENTRASI OKSIGEN TERLARUT DI SEPANJANG ALIRAN SUNGAI

Priyantini, Hadiatni Rita and Cicilya , Eva and Surjono, Edi (2001) SIMULASI PENGARUH BUANGAN LIMBAH ORGANIK TERHADAP KONSENTRASI OKSIGEN TERLARUT DI SEPANJANG ALIRAN SUNGAI. In: Prosiding Seminar Nasional Teknologi Proses Kimia III 2001. Pusat Studi Jepang Universitas Indonesia, Depok, D7-1-D7-7. ISBN 1410-9891

[thumbnail of Rita_Simulasi Pengaruh Buangan Limbah Organik_2001.pdf]
Preview
PDF
Rita_Simulasi Pengaruh Buangan Limbah Organik_2001.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Jika dalam suatu sungai terdapat kehidupan akuatik, maka baik hewan maupun tumbuhan yang hidup didalamnya membutuhkan kadar oksigen tertentu agar dapat hidup. Apabila sungai tersebut dibuangi limbah dengan kondisi tertentu, maka sungai akan berusaha mengembalikan kondisinya seperti semula dimana proses ini membutuhkan oksigen. Akibat penggunaan oksigen ini menyebabkan kadar dissolved oxygen akan menurun didekat titik pembuangan limbah dan akan naik kembali setelah melewati titik kritisnya. Oleh karena itu haruslah diketahui seberapa besar harga dissolved oxygen akan turun dengan kondisi limbah yang diketahui, agar pencemaran sungai dapat dihiindari. Perhitungan harga dissolved oxygen untuk ini dapat dilakukan melalui persamaan Streeter-Phelpys yang diturunkan dari neraca massa oksigen pada sungai. Namun untuk lebih detailnya,faktor seperti fotosintesa respirasi, aerasi dan sediment oxygen demand yang kesemuanya tergantung pada kondisi masing-masing sungai juga diperhitungkan. Untuk lebih jelasnya maka dilakukan simulasi dengan program komputer FORTRAN untuk mengetahui seberapa besar defisit harga dissolved oxygen pada suatu sungai jika dibuangi limbah dengan kondisi tertentu dan dibuat kunva jarak versus kadar dissolved oxygen(kurva oxygen sag) untuk masing-masing profil sungai, baik dengan satu titik pembuangaan atau lebih

Item Type: Book Section
Uncontrolled Keywords: Dissolved Oxygen, Steeter-Phelps, Oxygen Sag
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Chemical Engineering
Depositing User: Ester Sri W. 196039
Date Deposited: 31 Jul 2019 08:35
Last Modified: 31 Jul 2019 08:35
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/35266

Actions (login required)

View Item View Item