Penggunaan Modul TRF-2.4G untuk Pertukaran Data Antar PC

Leonard, The Hendri (2010) Penggunaan Modul TRF-2.4G untuk Pertukaran Data Antar PC. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TE_293_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
TE_293_Abstrak.pdf

Download (43kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/132177

Abstract

Jaman sekarang ini komunikasi dengan menggunakan wireless sudah semakin sering digunakan. Komunikasi ini banyak diterapkan pada barang elektronik terutama komputer. Dengan menggunakan sistem wireless komunikasi data antar komputer semakin efisien. Karena adanya rasa ingin tahu mengenai cara kerja wireless, maka pada Tugas Akhir ini dibuatlah sistem pertukaran data antara dua komputer secara wireless. Sistem pertukaran data secara wireless ini menggunakan modul TRF2.4G buatan LAIPAC yang dihubungkan dengan sebuah minimum system sebagai interface. Pengiriman data antara komputer dan minimum system dilakukan secara serial dengan menggunakan USB to serial converter. Sedangkan pengiriman data antara minimum system dengan TRF2.4G dilakukan secara 12C melalui salah satu port dari mikrokontroler. Modul TRF2.4G merupakan salah satu pemancar dan penerima gelombang berfrekuensi tinggi yang mempunyai 125 frequency channel yaitu dari 2.4- 2.524 GHz. Modul ini juga mempunyai dua kecepatan pengiriman data yang dapat dipilih yaitu secepat 1 Mbps dan 250 kbps. Sistem yang dibuat ini bersifat half duplex dimana pada saat salah satu modul melakukan pengiriman data modul tersebut tidak dapat melakukan penerimaan data. Selain itu, untuk melakukan pengiriman data antar komputer, diperlukan program khusus yang dibuat dengan menggunakan program Delphi.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Modul TR-2.4G, Pertukaran Data
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Electrical Engineering
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 02 Aug 2019 02:37
Last Modified: 02 Aug 2019 02:37
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/35331

Actions (login required)

View Item View Item