Ratnasari, Dhannia (2007) Hubungan Antara Persepsi Terhadap Hubungan Interpersonal dengan Kinerja Karyawan Administrasi. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
IN_828_Abstrak.pdf Download (32kB) | Preview |
Abstract
Perubahan dalam bidang teknologi saat ini menyebabkan berbagai dampak positif dan negatif bagi organisasi, salah satunya adalah tenaga manusia yang tergantikan dengan tenaga mesin sebagai basis keberhasilan dari kebanyakan perusahaan. Menanggapi perubahan tersebut, peran karyawan menjadi sangat penting dalam menjalankan roda kehidupan organisasi. Apabila karyawan memiliki kinerja yang tinggi, maka laju rodapun akan berjalan kencang, yang akhirnya akan menghasilkan pencapaian yang baik bagi organisasi. Berdasarkan dari hasil survei awal diketahui bahwa kinerja karyawan administrasi masih kurang optimal. Hal ini dikarenakan kecenderungan beberapa karyawan mempersepsi hubungan interpersonal dalam lingkungan kerjanya kurang kondusif sehingga berpengaruh terhadap aktivitas kerja yang berujung kepada kinerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara persepsi terhadap hubungan interpersonal dengan kinerja karyawan Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif korelasional menggunakan total population study dari 10 karyawan administrasi Tata Usaha Fakultas Psikologi Ubaya. Pengambilan data dilakukan menggunakan angket dan borang penilaian kinerja untuk mengetahui kinerja masing-masing karyawan serta metode wawancara dengan beberapa karyawan untuk menunjang hasil penelitian Data yang dianalisis menggunakan teknik uji korelasi rank Spearman untuk mengetahui hubungan antara persepsi terhadap hubungan interpersonal dengan kinerja menggunakan program Windows SPSS V.12. Hasil dalam penelitian ini adalah ada hubungan yang signifikan antara persepsi terhadap hubungan interpersonal dengan kinerja r = 0,644 dan p = 0,022 (p < 0,05). Sumbangan efektif yang diberikan variabel persepsi terhadap hubungan interpersonal sebesar 41,47%. Dari hasil wawancara diketahui bahwa ditemukan faktor-faktor lain yang dapat mempengaruhi kinerja seperti motivasi, kemampuan dan keterampilan karyawan. Saran untuk penelitian lebih lanjut agar meneliti mengenai faktor-faktor yang memiliki peranan tinggi dalam menentukan kinerja karyawan. Saran bagi Tata Usaha Fakultas Psikologi agar menyusun job desc dan SOP (Standard Operating Procedure) yang baku serta memfasilitasi peningkatan keterampilan interpersonal (interpersonal skill) untuk setiap anggotanya.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kinerja, Persepsi terhadap hubungan interpersonal. |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Department of Psychology |
Depositing User: | Eko Wahyudi 197013 |
Date Deposited: | 15 Aug 2019 06:56 |
Last Modified: | 15 Aug 2019 06:56 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/35816 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |