Hubungan Antara Harga Dan Kualitas Layanan Dengan Kepuasan Pelanggan Blackberry Telkomsel

Putri, Nuria Anindita (2012) Hubungan Antara Harga Dan Kualitas Layanan Dengan Kepuasan Pelanggan Blackberry Telkomsel. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/233027

Abstract

Kepuasan pelanggan merupakan penilaian pelanggan terhadap suatu produk, baik jasa atau barang, yang berdasarkan atas pengalaman pelanggan dalam menggunakan produk tersebut dan berbagai atribut yang dirasakan. Salah satu atribut yang turut memengaruhi kepuasan pelanggan adalah harga dan kualitas layanan. Pelanggan merasakan dan mengevaluasi harga dan kualitas layanan sesuai dengan apa yang diterimanya, sehingga hal tersebut dapat menentukan apakah pelanggan dapat dikatakan puas atau tidak. Oleh karena itu, harga dan kualitas layanan yang diberikan harus sesuai dengan kebutuhan pelanggan agar dapat menumbuhkan kepuasan pada pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepuasan pelanggan Telkomsel yang menggunakan layanan BlackBerry berdasarkan harga dan kualitas layanan yang diberikan oleh Telkomsel. Penelitian ini merupakan penelitian survey kuantitatif dengan subjek sebanyak 145 orang yang dipilih dari populasi dengan teknik incidental sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan tiga buah angket yaitu angket kepuasan pelanggan, angket harga, dan angket kualitas layanan. Hipotesis penelitian diuji dengan teknik korelasi ganda untuk menguji hipotesis mayor, serta korelasi parsial untuk menguji kedua hipotesis minor. Hasil penelitian menunjukkan ada korelasi antara harga dan kualitas layanan dengan kepuasan pelanggan Blackberry Telkomsel (R= 0,563; p=0,000); ada korelasi antara harga dengan kepuasan pelanggan Blackberry Telkomsel (r=0.263; p=0,000); dan ada korelasi antara kualitas layanan dengan kepuasan pelanggan Blackberry Telkomsel (r= 0,441; p=0,000). Selanjutnya, dibandingkan dengan harga, kualitas layanan memiliki pengaruh yang lebih besar terhadap kepuasan pelanggan.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: kualitas layanan, harga, kepuasan pelanggan, BlackBerry Telkomsel.
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Perpustakaan UBAYA
Date Deposited: 17 Jul 2013 07:56
Last Modified: 17 Jul 2013 07:56
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/3610

Actions (login required)

View Item View Item