Widjaja, Alicia Marcelina (2019) Pengaruh Kebijakan Pemerintah dan Kualitas Lingkungan terhadap Loyalitas Pengunjung Melalui Kepuasan Pengunjung pada Prambanan Jazz Festival. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
M_6238_Abstrak.pdf Download (53kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh antara Government Policy, Environment Quality, Customer Satisfaction, dan Customer Loyalty pada Prambanan Jazz Festival di D.I Yogyakarta. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kausal dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan metode sampling non- random, yaitu purposive sampling, sebuah teknik pengambilan sampel berdasarkan pertimbangan atau penilaian pribadi peneliti terkait dengan karakteristik populasi yang sesuai untuk dijadikan sampel penelitian. Adapun karakteristiknya adalah responden dalam rentang usia 18 tahun keatas yang pernah menghadiri kembali Prambanan Jazz Festival dalam kurun waktu 3 tahun terakhir. Responden dalam penelitian ini sebanyak 150 responden wisatawan, baik perempuan maupun laki-laki yang berasal baik domestic maupun asing. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) dengan software AMOS versi 20.0 dengan 2 komponen dasar, yaitu structural model dan measurement model. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ke enam hipotesis dalam penelitian ini sejalan dengan penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Lee (2016). Semua hipotesis membuktikan adanya pengaruh antara Government Policy, Environment Quality, Customer Satisfaction, dan Customer Loyalty.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Government Policy, Environment Quality, Customer Satisfaction, Customer Loyalty, Jazz Festival |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Management |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 12 Sep 2019 01:55 |
Last Modified: | 12 Sep 2019 01:55 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/36212 |
Actions (login required)
View Item |