Kisah Milla : Perempuan Obese yang Berjuang ditengah Pengagungan Tubuh Ideal

Petrusz, Alexandra Melissa (2009) Kisah Milla : Perempuan Obese yang Berjuang ditengah Pengagungan Tubuh Ideal. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of S_220_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
S_220_Abstrak.pdf

Download (33kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/130990

Abstract

Obesitas dan orang gemuk seringkali mendapatkan tekanan dan stigma dari masyarakat kita yang percaya bahwa kecantikan ideal datang dari tubuh yang ”cantik”. Mereka juga sering dianggap pemalas, tidak menarik, dan ”tidak laku”. Hal ini diperparah lagi dengan ”kampanye” di media massa yang menggambarkan orang gemuk sebagai sosok yang menjengkelkan atau pantas ditertawakan. Orang obese -khususnya perempuan yang selalu dinilai dari penampilannya- akhirnya cenderung memusuhi diri dan tubuh mereka sebagai akibat dari adanya standar kecantikan tersebut. Namun ternyata di antara mereka ada pula perempuanperempuan obese yang berhasil menerima dirinya sendiri, dan akhirnya berhasil menjadi sukses sesuai standar masyarakat sosial pada umumnya. Tujuan penelitian ini adalah mengkritik pengidealisasian kecantikan semu tersebut dengan mengupas perjalanan dan penghayatan hidup perempuan obese, ditilik dari sudut pandang feminis. Selama ini, penelitian mengenai obesitas cenderung mengedepankan sisi-sisi negatifnya saja, tanpa berusaha melihat bagaimana penghayatan hidup dari orang yang mengalaminya, khususnya perempuan. Informan penelitian bernama Milla, berusia 36 tahun, berprofesi sebagai penulis buku, jurnalis, dosen, guru, dan trainer.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Obese, tubuh ideal
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Users 147 not found.
Date Deposited: 01 Oct 2019 03:26
Last Modified: 01 Oct 2019 03:26
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/36424

Actions (login required)

View Item View Item