Karakter Fisik dan Aktivitas Antibakteri Nanopartikel Perak Hasil Green Synthesis Menggunakan Ekstrak Air Daun Sendok (Plantago major L.)

Dewi, Komang Tri Aksari and Kartini, Kartini and Sukweenadhi, Johan and Avanti, Christina (2019) Karakter Fisik dan Aktivitas Antibakteri Nanopartikel Perak Hasil Green Synthesis Menggunakan Ekstrak Air Daun Sendok (Plantago major L.). Pharmaceutical Sciences and Research (PSR), 6 (2). pp. 69-81. ISSN 2407-2354; 2477-0612

[thumbnail of Karakter Fisik dan Aktivitas Antibakteri Nanopartikel Plantago_Compressed.pdf] PDF
Karakter Fisik dan Aktivitas Antibakteri Nanopartikel Plantago_Compressed.pdf

Download (1MB)
Official URL / DOI: http://psr.ui.ac.id/index.php/journal/article/view...

Abstract

Nanopartikel perak telah diteliti pemanfaatannya untuk terapi penyembuhan luka, dan ekstrak air daun sendok (Plantago major L.) juga diteliti aktivitasnya sebagai antibakteri dan penyembuhan luka. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan nanopartikel perak (AgNPs) melalui jalur green synthesis menggunakan ekstrak air daun sendok (Plantago major L.). Tahap awal penelitian dilakukan dengan melakukan optimasi terhadap tiga konsentrasi ekstrak air Daun Sendok, yaitu 0,125%, 0,25% dan 0,5% dan tiga suhu sintesis yaitu 60°C, 70°C, dan 80°C. Terbentuknya AgNPs dikonfirmasi menggunakan spektrofotometer UV-Vis yang menunjukkan puncak pada panjang gelombang 445 nm. Nanopartikel perak yang terbentuk dikarakterisasi dengan Dynamic Light Scattering (DLS Nano), Scanning Electron Microscope (SEM) dan X-Ray Diffraction (XRD). Aktivitas antibakteri AgNPs diuji terhadap tiga strain bakteri, yaitu Staphylococcus aureus, Eschericia coli, dan Pseudomonas aeruginosa ditentukan dengan metode difusi menggunakan paper disc. Hasil optimasi menunjukkan konsentrasi ekstrak tanaman 0,25% dengan suhu sintesis 70°C merupakan kombinasi optimum untuk menghasilkan AgNPs terbaik, dilihat dari parameter organoleptis berupa kilau perak yang dihasilkan, rendemen tertinggi dengan bobot 9,13 mg dan ukuran partikel terkecil yaitu 129,20 nm dengan nilai PDI (Polydispersity Index) 0,25. Morfologi AgNPs menunjukkan bentuk sferis dan kristalisasi AgNPs menunjukkan pola difraktogram yang serupa dengan standar perak. Hasil pengujian aktivitas antibakteri menunjukkan AgNPS memiliki aktivitas antibakteri yang lebih baik dari perak nitrat dan setara dengan antibiotik pembandingnya yaitu Gentamicin Sulfat untuk bakteri gram negatif dan kloramfenikol untuk gram positif.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: green synthesis; nanopartikel perak; karakterisasi; aktivitas antibakteri; daun sendok; Plantago major L
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Kartini
Date Deposited: 02 Dec 2019 09:25
Last Modified: 29 Jul 2021 07:38
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/36819

Actions (login required)

View Item View Item