Swasanti, Agreta (2004) Deskripsi Pemahaman Guru Mengenai Konsep dan Penerapan PAKEM (Pembelajaran Aktif, Kreatif Efektif dan Menyenangkan). [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
ED_166_Abstrak.pdf Download (70kB) | Preview |
Abstract
P AKEM adalah model pembelajaran yang menggunakan pendekatan active learning dan memberikan kebebasan kepada guru untuk berimprovisasi dalam mengelola kelasnya. Untuk menciptakan suasana belajar yang nyata tersebut, tugas guru menyiapkan situasi yang merangsang anak untuk aktif bertanya, mengamati, mengadakan eksperimen, serta menemukan fakta dan konsep sendiri sesuai kreatif dan inovasinya. Namun pada kenyataannya tidak demikian, pembelajaran aktif dipahami oleh guru sebagai pembelajaran yang hanya melibatkan aktif fisik saja yaitu guru tidak banyak menggunakan ceramah, siswa sering bertanya dan menjawab pertanyaan guru, sibuk mengeljakan tugas yang diberikan guru, meja kursi diatur dalam kelompok dan anak saling duduk berhadapan, kelas penuh dengan pajangan hasil karya siswa. Selain itu, terdapat persamaan dalam penerapan P AKEM Padahal, dalam P AKEM guru harus mampu memunculkan kegiatan proses belajar mengajar yang bersifat aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan dengan mendasarkan pada kemampuan kreatif dan inovasinya sehingga memunculkan keragaman dalam penerapannya.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Department of Psychology |
Depositing User: | Users 147 not found. |
Date Deposited: | 29 Nov 2019 11:29 |
Last Modified: | 29 Nov 2019 11:29 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/36830 |
Actions (login required)
View Item |