Motif Batik Khas Desa Bejijong, Trowulan Mojokerto

Universitas Surabaya (2019) Motif Batik Khas Desa Bejijong, Trowulan Mojokerto. EC00201975219.

[thumbnail of sertifikat Bejijong.pdf]
Preview
PDF
sertifikat Bejijong.pdf

Download (770kB) | Preview
Official URL / DOI: https://pdki-indonesia.dgip.go.id/index.php/hakcip...

Abstract

Motif batik ini mengambil bentuk dari surya majapahit yang distilasi. Surya majapahit merupakan lambang yang ditemukan di reruntuhan bangunan yang berasal dari masa majapahit yang mana berfungsi sebagai lambang kerajaan majapahit. Lambang ini mengambil bentuk matahari bersudut delapan yang merupakan berkas cahaya matahari dengan bagian lingkaran di tengah menampilkan 9 dewa hindu dengan 1 dewa berada di tengah dan 8 lainnya di atur dalam posisi delapan arah mata angin. Sulur tanaman dengan daun dan buah-buah maja merupakan salah satu komponen yang dominan dalam motif batik bejijong. Dimana Raden Wijaya, sebagai pendiri kerajaan Majapahit, menemukan buah maja yang rasanya pahit, kemudian munculah sebutan “Majapahit” . Bentuk daun tanaman maja adalah memiliki ujung membulat, dan buahnya berbentuk bulat, kemudian bentuk ini distilasi dan disederhanakan. Sulur sulur tersebut diambil dari stilasi dan deformasi ukiran khas majapahit yang merupakan kombinasi antara cembung dan cekung. Diberi aksen isen-isen yaitu titik-titik yang mengikuti alur. Bentuk geometri berundak-undak merupakan stilasi dari susunan batu bata, sebagai peninggalan majapahit sangat identik dengan candi-candi yang dibangun dari susunan batu bata. Motif batik Bejijong ini dibuat dalam bentuk Cap / Stempel, terdiri dari 2 Cap yang dapat diatur sedemikian rupa sehingga menjadi beberapa komposisi antara lain setengah motif tengah untuk udeng dan selendang, motif tengah, motif pinggiran dan kombinasi motif tengah dengan pinggiran. Tanggal Pertama kali diumumkan : 29 Juni 2019 Kota pertama kali diumumkan : Desa Bejijong, Trowulan, Mojokerto.

Item Type: Patent
Subjects: N Fine Arts > NK Decorative arts Applied arts Decoration and ornament
Divisions: Faculty of Creative Industry > Department of Fashion and Lifestyle Product Design
Depositing User: NINIK JUNIATI
Date Deposited: 09 Mar 2020 08:53
Last Modified: 24 Mar 2021 16:22
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/37592

Actions (login required)

View Item View Item