Studi Kasus Pada Dua Remaja Putri: Dinamika Pembentukan Citra Tubuh Remaja Putri

Bidasari, Melissa Agni Kharisma (2012) Studi Kasus Pada Dua Remaja Putri: Dinamika Pembentukan Citra Tubuh Remaja Putri. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/232933

Abstract

Remaja akan mengalami perubahan secara primer dan sekunder pada awal masa remaja. Perubahan primer remaja putri meliputi pematangan organ reproduksi yang ditandai dengan datangnya haid atau menarche. Perubahan sekunder remaja putri meliputi perubahan pinggul yang bertambah lebar, payudara mulai membesar, pertumbuhan rambut kemaluan, rambut ketiak, kelenjar keringat dan lemak menjadi lebih aktif, dan suara yang semakin merdu (Hurlock, 1990). Remaja putri akan mengalami penambahan berat tubuh yang disebabkan oleh peningkatan lemak tubuh dan pertumbuhan kerangka (Monks, Knoers, & Haditono, 2001). Pada masa remaja, remaja menjadi memiliki perhatian yang lebih pada citra tubuhnya, sehingga remaja cenderung memiliki ketidakpuasan terhadap tubuhnya (Hamburg, Wright, dalam Santrock, 2003). Remaja putri cenderung merasa tidak puas terhadap keadaan tubuhnya karena adanya pertambahan lemak tubuh (Gross, dalam Santrock, 2003). Metode penelitian ini menggunakan studi kasus instrumental. Studi kasus instrumental merupakan penelitian pada kasus unik tertentu, berguna untuk memahami isu secara lebih baik, serta untuk mengembangkan dan memperhalus teori (Poerwandari, 2001). Metode ini dipakai karena masalah yang dialami informan merupakan masalah yang sering dialami oleh remaja putri. Informan dalam penelitian adalah dua remaja putri yang memiliki citra tubuh negatif. Informan 1 berusia 18 tahun dan informan 2 berusia 17 tahun. Hasil penelitian ini menyatakan komentar lingkungan sangat berperan dalam pembentukan citra tubuh remaja putri. Citra tubuh negatif menimbulkan rasa inferior bagi remaja putri, sehingga membuat remaja putri melakukan usaha untuk menurunkan berat tubuh agar sesuai dengan harapan pribadi dan lingkungan. Selain komentar lingkungan, berat tubuh, tinggi tubuh, bagian-bagian tubuh, dan bentuk tubuh juga memengaruhi citra tubuh remaja putri. Berat tubuh menjadi masalah yang paling dirasakan oleh kedua informan dalam penelitian ini.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Citra Tubuh, Remaja Putri, Dinamika, Pembentukan
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 19 Jul 2013 03:33
Last Modified: 19 Jul 2013 03:33
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/3778

Actions (login required)

View Item View Item