Setyawan, Michael Jerrico Ongko (2020) Penerapan Pengendalian Sediaan dengan Metode EOQ pada CV XYZ di Mojokerto. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
M_6397_Abstrak.pdf Download (80kB) | Preview |
Abstract
Penerapan pengendalian sediaan sangat penting bagi badan usaha yang bertujuan untuk mendukung pengambilan keputusan agar didapatkan sediaan yang optimal. Permintaan yang tinggi terhadap keramik juga meningkatkan pembelian keramik sehingga pengendalian sediaan sangat diperlukan karena badan usaha mengeluarkan biaya yang sangat besar untuk sediaan. CV “XYZ” adalah distributor keramik yang terletak di Mojokerto yang dijadikan sebagai objek penelitian. Permasalahan yang ada pada CV “XYZ” yaitu sering terjadinya kelebihan sediaan karena pemesanan barang hanya berdasarkan perkiraan sehingga terjadi penumpukan sediaan di gudang. Jenis barang yang akan dibahas yaitu ALPHA BEIGE KWP DPG UK. 40X40, ALPHA GREY KWP DPG UK. 40X40, NIRO GRANITE 60X60 WHITE SWAN ESTILLO , dan NIRO GRANITE 60X60 WHITE SWAN ESTILLO karena jumlah permintaan barang untuk keempat barang ini lebih banyak dibandingkan jenis barang lain sehingga proses keluar masuk barang di gudang terjadi sangat cepat dibanding barang-barang lainnya.. Penelitian ini menerapkan metode Economic Order Quantity (EOQ) untuk mengendalikan persediaan agar tidak terjadi kelebihan stock dan dapat meminimalisir biaya sediaan. Setelah didapatkan perhitungan dengan metode EOQ, maka selanjutnya dilakukan perbandingan hasil antara kebijakan awal perusahaan dengan setelah menggunakan metode EOQ yang didapatkan hasil yaitu terjadi penghematan biaya sediaan total yang cukup besar yaitu Rp164.515.319,15.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | EOQ, Reorder Point, safety stock, biaya sediaan. |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Management |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 22 Oct 2020 08:19 |
Last Modified: | 22 Oct 2020 08:19 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/38255 |
Actions (login required)
View Item |