Tindakan Persetubuhan terhadap Anak Diikuti Perbuatan Merekam Aktivitas Seksual Ditinjau Menurut Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak dan Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi

Mellinda, Priskila Nindy (2020) Tindakan Persetubuhan terhadap Anak Diikuti Perbuatan Merekam Aktivitas Seksual Ditinjau Menurut Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak dan Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2008 tentang Pornografi. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of PI_1375_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
PI_1375_Abstrak.pdf

Download (217kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/260185

Abstract

Pasal 1 angka 2 Undang-Undang Perlindungan Anak menentukan bahwa: “Perlindungan Anak adalah segala kegiatan untuk menjamin dan melindungi anak dan hak-haknya agar dapat hidup, tumbuh, berkembang, dan berpartisipasi secara optimal sesuai dengan harkat dan martabat kemanusiaan, serta mendapat perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi”. Pada hakikatnya, anak sebagai generasi penerus bangsa memiliki peran strategis, serta ciri dan sifat khusus yang membedakannya dari orang dewasa, oleh karena itu anak wajib untuk dilindungi agar terus dapat melaksanakan hak dan kewajibannya. Upaya perlindungan terhadap anak di Indonesia sudah cukup memadai mengingat dalam segala segi hukum yang ada di Indonesia sudah menempatkan kedudukan anak dalam posisi yang khusus, tetapi dalam pelaksanaannya masih banyak terjadi pengeksploitasian anak yang tidak sesuai dengan hukum. Banyaknya kasus kekerasan terhadap anak perlu menjadi perhatian dan penanganan khusus bagi pemerintah maupun masyarakat demi terwujudnya keadilan bagi anak. Skripsi ini bertujuan untuk menganalisis apakah AAS yang melakukan tindakan persetubuhan terhadap anak dan perbuatan merekam aktivitas seksual dapat dikenakan pertanggungjawaban pidana sebagaimana yang terdapat dalam ketentuan Pasal 81 ayat (1) Undang-Undang Perlindungan Anak dan Pasal 29 Undang-Undang Pornografi.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Anak, Perlindungan Anak, Kekerasan, Pornografi.
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law > Department of Law
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 25 Feb 2021 08:57
Last Modified: 25 Feb 2021 08:57
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/38977

Actions (login required)

View Item View Item