Zahro, Siti (2021) Sharing Knowledge: Menjahit Dasar Untuk Membuat Produk Fashion Siap Jual Pada Masyarakat Di Masa Pandemi. In: Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat (SEMNAS ABDIMAS 2021), 9 Agustus 2021, Universitas Surabaya, Surabaya.
PDF
Siti Zahro_MENJAHIT DASAR UNTUK MEMBUAT PRODUK FASHION.pdf Download (1MB) |
Abstract
Tidak semua orang memiliki pengetahuan untuk membuat produk fashion mempunyai nilai daya jual dipasar (marketplace) di masa pendemik COVID-19, sehingga ini menginspirasi tim pelaksana kegiatan dari Universitas Surabaya dan masyarakat mitra menyelenggarakan kegiatan pelatihan. Tujuan pelatihan ini adalah untuk meningkatkan kreatifitas masyarakat mitra tentang membuat produk sederhana dengan menggunakan teknik jahit dasar sehingga masyarakat mitra akan menghasilkan produk yang siap jual yang lebih bervariasi. Metode yang disepakati dengan masyarakat mitra adalah mengadakan pelatihan secara daring melalui pendekatan individu (sosialisasi) pada masyarakat mitra (mahasiswa, dosen, dan masyarakat umum). Tahapannya adalah prapelatihan, pelatihan, dan evaluasi. Hasil pengabdian ini menunjukkan bahwa tersampaikannya materi yang sederhana tentang teknik menjahit dasar untuk membuat produk fashion siap jual kepada masyarakat mitra yang mengikuti pelatihan tersebut. Pelatihan dilakukan secara online menggunakan metode ceramah dan demonstrasi. Hasil evaluasinya juga menyatakan bahwa pelatihan yang dilakukan sangat bagus dilihat dari sisi pemateri dan pelaksanaan pelatihan secara keseluruhan. Sebagai kesimpulan, kegiatan pelatihan ini perlu dilakukan secara berkelanjutan untuk memudahkan masyarakat mitra dalam memanfaatkan peluang dipasar kerja untuk membantu pendapatan keluarga mereka.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pelatihan, menjahit dasar, produk fashion |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Creative Industry > Department of Fashion and Lifestyle Product Design |
Depositing User: | SITI ZAHRO |
Date Deposited: | 26 Jul 2022 08:31 |
Last Modified: | 18 Oct 2022 03:03 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/39019 |
Actions (login required)
View Item |