Pengaruh Formulasi Tepung Ikan Haruan, Tepung Buah Dan Biji Labu Kuning Pada Biskuit Terhadap Kandungan Gizi Dan Daya Terima

Erawati, Christina Mumpuni and Khasanah, Tri Ardianti (2021) Pengaruh Formulasi Tepung Ikan Haruan, Tepung Buah Dan Biji Labu Kuning Pada Biskuit Terhadap Kandungan Gizi Dan Daya Terima. Journal of Nutrition College, 10 (1). pp. 1-9. ISSN 2337-6236; E-ISSN : 2622-884X

[thumbnail of Chistina Erawati_PENGARUHFORMULASI TEPUNG IKAN HARUAN.pdf] PDF
Chistina Erawati_PENGARUHFORMULASI TEPUNG IKAN HARUAN.pdf

Download (863kB)
Official URL / DOI: https://ejournal3.undip.ac.id/index.php/jnc/articl...

Abstract

Latar Belakang : Salah satu masalah gizi pada balita adalah stunting. Beberapa penelitian sebelumnya telah menemukan kandungan gizi yang memiliki pengaruh pada pertumbuhan linear tubuh dalam kasus stunting seperti protein, seng, zat besi dan vitamin A. Tepung ikan haruan (HFF), tepung biji labu kuning(PSF) dan tepung buah labu kuning (PFF) adalah bahan lokal yang cukup mengandung gizi tersebut sehingga cocok digunakan sebagai bahan tambahan pada produk biskuit untuk balita. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh formulasi biskuit (HPB) yang terdiri dari tepung terigu, HFF, PSF dan PFF terhadap kadar protein, seng, zat besi, vitamin A, dan daya terima biskuit untuk balita. Metode : Penelitian ini bersifat eksperimen menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 3 kali replikasi. HPB dibuat dengan proporsi tepung terigu: HFF: PSF: PFF masing-masing adalah P0 (100%:0%:0%:0%), P1 (50%:20%:20%:10%), P2 (50%:15%:15%:20%), P3(50%:10%:10%:30%). Analisis data pengaruh formulasi HPB terhadap kandungan gizi menggunakan one way anova, sedangkan untuk daya terima menggunakan analisis friedman pada warna, aroma, tekstur, dan rasa. Hasil : Uji statistik yang dilakukan menyatakan bahwa formulasi HPB tidak beda nyata (p>0,05) terhadap kadar protein dan vitamin A. Sebaliknya, formulasi HPB beda nyata (p<0,05) terhadap kadar seng, zat besi dan daya terima biskuit. Simpulan : Formulasi HPB memiliki pengaruh positif terhadap kadar seng dan zat besi biskuit. Kadar seng biskuit semakin meningkat pada formulasi dengan persentase HFF, PSF makin besar dan PFF makin kecil. Sebaliknya, kadar zat besi semakin meningkat, pada formulasi dengan persentase PFF makin besar dan HFF, PSF makin kecil.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Biskuit; Ikan Haruan; Labu kuning; Zat Besi; Seng
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Technobiology > Department of Biology
Depositing User: Ester Sri W. 196039
Date Deposited: 05 Jun 2021 06:37
Last Modified: 05 Jun 2021 06:37
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/39654

Actions (login required)

View Item View Item