Indrayana, Gusti Putu Agus (2021) Penyebaran Secara Daring Pernyataan dan gambar yang Bermuatan Penghinaan ditinjau dari Undang-undang Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik Sebagaimana Telah Diubah oleh Undang-undang Nomor 19 Tahun 2016 Tentang Perubahan Atas Undang-undang Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik. [Undergraduate thesis]
PDF
PI_1424_Abstrak.pdf Download (124kB) |
Abstract
Penulisan skripsi ini bertujuan untuk mengetahui apakah RS yang melakukan penyebaran secara daring pernyataan dan gambar yang bermuatan penghinaan dapat dikenakan pertanggunggjawaban pidana berdasarkan Pasal 27 ayat (3) Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi Dan Transaksi Elektronik Sebagaimana Telah Diubah Oleh Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2016 Tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi Dan Transaksi Elektronik. Kasus ini bermula RS dengan nama akun ”Rudi Aj Preman Pensiun” mengunggah pernyataan disertai dengan gambar dari istri HE di Facebook yang berisi, “Nih penCulik Ank2 Wilayah BalikPpan. Ud 2 hri di tangkp di amankan. tpi masih ad teman2x yg berkeliaran. Manusia2 Binatang anjinnnnng.” Atas perbuatannya, RS dapat dikenakan pertanggungjawaban pidana. Pertama RS telah melanggar ketentuan Pasal 27 ayat (3) UU ITE. Kedua. RS juga menyadari bahwa perbuatannya merupakan perbuatan melawan hukum dan RS tidak mengalami gangguan jiwa ketika membuat pernyataan yang disertai dengan gambar yang diunggah melalui akun Facebook milik RS. Ketiga, perbuatan RS termasuk dalam kesengajaan sebagai maksud karena RS menghendaki dan menyadari akibat dari perbuatannya. Keempat, perbuatan RS tidak dapat dikenai alasan pemaaf sehingga RS dapat dikenakan pertanggungjawaban pidana sesuai dengan Pasal 27 ayat (3) UU ITE.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pertanggungjawaban pidana, penghinaan, daring |
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Faculty of Law > Department of Law |
Depositing User: | Eko Wahyudi 197013 |
Date Deposited: | 24 Aug 2021 03:20 |
Last Modified: | 24 Aug 2021 03:20 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/40073 |
Actions (login required)
View Item |