Analisis Ekuitas Merek pada Pengunjung Pusat Pebelanjaan di Surabaya (Plaza Tunjungan, Galaxy Mall dan Plaza Surabaya)

Gayatri, Temmy (2000) Analisis Ekuitas Merek pada Pengunjung Pusat Pebelanjaan di Surabaya (Plaza Tunjungan, Galaxy Mall dan Plaza Surabaya). [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/232731

Abstract

Pusat perbelanjaan adalah suatu tempat yang menawarkan berbagai alternatif hiburan, karena pasar yang dituju adalah sama, maka diperlukan suatu pengelolaan merek yang baik, sehingga diperoleh merek yang kuat. Merek yang kuat akan memiliki kekayaan merek (ekuitas merek) yang tinggi, artinya merek tersebut dapat menjadi salah satu alat bersaing bagi perusahaan. Untuk mengukur masing-masing komponen dari ekuitas merek, terlebih dahulu diukur tingkatan loyalitas konsumen terhadap merek dari masing-masing plaza yaitu Plaza Tunjungan, Galaxy Mall dan Plaza Surabaya yang dinilai memiliki fasilitas dan sistem pelayanan yang sama yang berguna sebagai tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah ketiga plaza yang dinilai sarana ini masing - masing sudah menjadikan mereknya sebagai ekuitas bagi masing - masing plaza itu sendiri. Dari penelitian ini akan diketahui bahwa dengan tingkatan loyalitas yang berbeda, akan memunculkan brand image, asosiasi, kesan kualitas dan yang berbeda pula. Dari pengukuran tingkatan loyalitas didapatkan beberapa segmen konsumen yang memiliki perbedaan tingkatan loyalitas. Dari tiap segmen tersebut akan menghasilkan brand image, asosiasi, serta kesan kualitas yang berbeda pula. Semua komponen ekuitas merek ini diukur terhadap masing-masing plaza dari responden masing-masing plaza tersebut, dan kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah baik Plaza Tunjungan, Galaxy Mall, maupun memiliki dua segmen konsumen yang masing-masing memiliki tingkat loyalitas tinggi dan rendah (Cluster I memiliki tingkat loyalitas yang lebih tinggi dari Cluster II ) Untuk segmen dari masing-masing plaza dengan tingkat loyalitas yang masih rendah akan dibuat strategi yang berbeda untuk menguatkan asosiasi dari masing-masing Plaza Tunjungan, Galaxy Mall dan Plaza Surabaya Begitu pula halnya komponen ekuitas merek yang lain seperti perceived quality dimana akan berguna untuk membuat konsumen menjadi lebih loyal terhadap merek dari masing-masing plaza tersebut. Sehingga dengan strategi yang tepat, merek dari masing-masing plaza tersebut dapat bertahan dan memenangkan dalam persaingan merek dengan memberikan nilai yang beda kepada konsumennya.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
Depositing User: Users 152 not found.
Date Deposited: 18 Dec 2013 02:42
Last Modified: 18 Dec 2013 02:42
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/4095

Actions (login required)

View Item View Item