Estimasi Keharmonisan Perkawinan pada Pria Ditinjau dari Heterogenitas Pendapatan pada Awal Perkawinan Study Perbandingan di Perumahan Bumi Citra Fajar Sidoarjo

Widyastuty, Yenny (2000) Estimasi Keharmonisan Perkawinan pada Pria Ditinjau dari Heterogenitas Pendapatan pada Awal Perkawinan Study Perbandingan di Perumahan Bumi Citra Fajar Sidoarjo. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/139716

Abstract

Masa era emansipasi sekarang ini memungkinkan seorang wanita lebih berkembang dalam artian memiliki kesempatan yang besar dalam berkarir, bahkan tidak menutup kemungkinan sukses istri melebihi sukses suami terutama dalam hal pendapatan. Sukses istri terutama menyangkut masalah pendapatan ini bisa menjadi problem yang secara tidak langsung dapat mengganggu keharmonisan keluarga. Berdasarkan asumsi bahwa heterogenitas pendapatan serta status pekerjaan istri memberikan dampak yang cukup berpengaruh pada keharmonisan perkawinan, maka diadakan penelitian mengenai estimasi keharmonisan perkawinan ditinjau dari heterogenitas pendapatan. Dari hasil analisis diperoleh hasil F = 2,340 dengan p>O,OS. Hal ini berarti tidak ada perbedaan keharmonisan perkawinan ditinjau dari heterogenitas pendapatan. Berdasarkan uraian diatas maka dapat disimpulkan bahwa : Tidak ada perbedaan keharmonisan perkawinan ditinjau dari heterogenitas pendapatan dan status pekerjaan istri di Perumahan Bumi Citra Fajar, Sidoarjo. Berdasarkan uraian diatas dapat dijelaskan bahwa ternyata heterogenitas pendapatan serta status pekerjaan istri tidak mempengaruhi keharmonisan perkawinan secara langsung, tetapi masih banyak faktor faktor lain yang lebih berpengaruh, yaitu masalah peran, pihak keluarga, penyesuaian.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Psychology > Department of Psychology
Depositing User: Moch. Ali Syamsudin 197011
Date Deposited: 30 Jul 2013 04:35
Last Modified: 30 Jul 2013 04:35
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/4106

Actions (login required)

View Item View Item