., Yohan (2002) Software Untuk Pengelolaan Pertandingan Bridge Pasangan Internasional Match Point Sistem Swiss. [Undergraduate thesis]
Full text not available from this repository. (Request a copy)Abstract
Bridge adalah permainan kartu yang membutuhkan pikiran dan strategi untuk memenangkannya. Secara umum pertandingan bridge dikelompokkan menjadi 2 macam yaitu pasangan dan beregu. Dalam pertandingan bridge dapat dibuka banyak meja di mana setiap meja diisi 4 orang (2 pasang). Untuk pertandingan berpasangan jumlah pemain tiap tim sebanyak 2 orang sedangkan pertandingan beregu jumlah pemain tiap tim minimal sebanyak 4 orang. Untuk setiap pertandingan bridge dengan sistem Swiss terdapat beberapa sesi dimana setiap sesi memainkan 8, 12, 14, atau 16 papan per meja. Dalam setiap papan dimainkan distribusi kartu yang berbeda. Jumlah meja yang dibuka tergantung dari jumlah tim yang mendaftar. Di setiap pergantian sesi dilakukan pergantian lawan berdasarkan victory point(VP) yang didapat masing-masing pasangan. Adanya banyak peserta yang bermain dalam suatu pertandingan bridge yang menggunakan sistem Swiss menyebabkan panitia penyelenggara mengalami kesulitan dalam mengatur pergantian lawan di setiap pergantian sesi. Selain itu dalam menentukan urutan peringkat peserta di setiap sesi juga membutuhkan banyak waktu jika dihitung secara manual. Untuk mempermudah pengelolaan suatu pertandingan bridge sistem Swiss maka dibuat sebuah software yang dapat membantu mengatasi masalah-masalah di atas. Dengan software ini panitia dapat menghitung skor, menentukan urutan peringkat peserta tiap sesi, dan mengatur pergantian lawan di setiap pergantian sesi secara otomatis. Dengan menggunakan software ini, perhitungan skor dapat dilakukan secara otomatis dan lebih mudah daripada jika dilakukan perhitungan skor secara manual. Jumlah sesi dalam software hanya dibuat antara 1 sampai 6 dari seharusnya yang bisa sampai 12 sesi karena keterbatasan lebar halaman pada waktu laporan recap dicetak. Pada pengembangan selanjutnya diharapkan masalah keterbatasan lebar halaman ini dapat diatasi sehingga batasan jumlah sesi bisa mencapai 12 sesi.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Informatic |
Depositing User: | Eko Wahyudi 197013 |
Date Deposited: | 08 Jan 2014 03:41 |
Last Modified: | 08 Jan 2014 03:41 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/4192 |
Actions (login required)
View Item |