Aprilia, Sari (2002) Hubungan Antara Kreativitas Dengan Kepuasan Kerja Pada Tim Kreatif PT. Aseli Dagadu Djokdja. [Undergraduate thesis]
Full text not available from this repository. (Request a copy)Abstract
Perkembangan di segala bidang yang telah kita alami saat ini menyebabkan terjadinya perubahan dalam kehidupan manusia, salah satunya adalah semakin bertambah kompleksnya kebutuhan manusia. Pakaian sebagai salah satu kebutuhan primer manusia mengalami perubahan dalam fungsinya, selain untuk melindungi dan menutupi tubuh juga dapat berfungsi untuk menunjukkan status simbol seseorang, prestise seseorang,dan sebagainya. Keadaan yang demikian mendorong munculnya berbagai macam produsen dengan berbagai macam jenis dan merek, salah satunya adalah bisnis pakaian berupa kaos dengan gambar dan kata-kata yang bermakna yang dikeluarkan oleh PT. Aseli Dagadu Djokdja, Jogja. Situasi kompetitif yang makin lama makin besar membuat pihak PT. Aseli Dagadu Djokdja harus dapat mengembangkan produk-produk baru serta harus pandai mengelolanya dalam menghadapi perubahan selera, teknologi dan persaingan dengan merek-merek kaos lainnya. Dalam hal ini dibutuhkan adanya suatu kreativitas dari pihak tim kreatif PT. Aseli Dagadu Djokdja untuk dapat menghasilkan desain-desain produk yang mampu bersaing dan menarik minat beli konsumen. Kreativitas dalam hal ini adalah suatu proses dalam menghasilkan ide, gagasan dalam menciptakan suatu desain produk, baik secara individu atau kelompok yang merupakan tugas utama dari tim kreatif PT. Aseli Dagadu Djokdja. Terutama bila dikaitkan dengan tim kreatif dari PT. Aseli Dagadu Djokdja, yang mana tugas utama dari para tim kreatif tersebut adalah menciptakan suatu desain produk yang memenuhi kriteria yang telah ditentukan, sehingga agar ide yang tertuang dalam bentuk desain produk yang dihasilkan dapat diterima, maka dibutuhkan suatu kemampuan berpikir kreatif yang dapat menghasilkan ide desain yang sesuai dengan kriteria desain yang ada. Apabila suatu ide desain diterima, maka orang yang menciptakannya akan merasa puas dan hal ini akan menjadi pendorong bagi orang tersebut untuk selanjutnya bekerja secara optimal, berusaha memberikan yang terbaik bagi perusahaan atau organisasi dengan menyumbangkan ide-ide atau pemikirannya yang kreatif Subyek dalam penelitian ini adalah seluruh disainer anom PT. Aseli Dagadu Djokdja, berjumlah 4 orang. Sampel dalam penelitian ini diambil dengan menggunakan teknik incidental sampling. Dalam mengungkap kemampuan kreativitas dan tingkat kepuasan kerja yang dimiliki subyek, maka digunakan alat ukur berupa: tes kreativitas, angket, dan wawancara. Uji analisa data dilakukan secara kualitatif, karena data-data yang ada disajikan dalam bentuk yang mudah dipahami atau dibaca untuk mempermudah dalam enginterpretasikan data data yang ada, sehingga tidak dilakukan analisa secara statistik. Hasil analisis data menunjukkan ada hubungan antara kreativitas dengan kepuasan kerja pada tim kreatif PT. Aseli Dagadu Djokdja, yang mana kemampuan kreativitas yang dimiliki oleh individu juga mempengaruhi tingkat kepuasan dalam bekerja. Subyek dengan kemampuan kreativitas yang tergolong biasa atau rata-rata dalam segi kuantitas dan kualitas dan subyek dengan kemampuan kreativitas yang cukup tinggi dalam menghasilkan ide secara kuantitas, memiliki tingkat kepuasan kerja yang cukup tinggi, sedangkan subyek dengan kemampuan kreativitas yang cukup tinggi dalam menghasilkan ide yang unik (kualitas), tetapi secara kuantitas rendah, memiliki tingkat kepuasan kerja yang agak rendah.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Department of Psychology |
Depositing User: | Eko Wahyudi 197013 |
Date Deposited: | 08 Jan 2014 08:31 |
Last Modified: | 08 Jan 2014 08:31 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/4207 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |