Hubungan antara Stres Akademik dan Dukungan Sosial Teman dengan Flow Akademik Mahasiswa (Relationship between Academic Stress and Peer Social Support with Student Academic Flow)

Budiani, Anastasia Hanugrah and Pandjaitan, Lena Nessyana and Yuwanto, Listyo (2021) Hubungan antara Stres Akademik dan Dukungan Sosial Teman dengan Flow Akademik Mahasiswa (Relationship between Academic Stress and Peer Social Support with Student Academic Flow). Jurnal Ilmiah Psikologi Mind Set, 12 (2). pp. 65-77. ISSN 2685-3620 (Online); 2086-1966 (Printed)

[thumbnail of Anastasisa Hanugrah Budiani_Hubungan antara Stres Akademik.pdf] PDF
Anastasisa Hanugrah Budiani_Hubungan antara Stres Akademik.pdf

Download (1MB)
Official URL / DOI: https://journal.univpancasila.ac.id/index.php/mind...

Abstract

Flow akademik terjadi ketika individu mampu berkonsentrasi penuh, menikmati dan memiliki motivasi secara internal dalam menjalani proses akademik. Namun pada kenyataannya mahasiswa sering kesulitan merasakan flow sehingga kurang dapat menghayati kehidupan akademiknya. Oleh karena itu, melalui penelitian ini flow akademik akan dilihat hubungannya dengan stres akademik dan dukungan sosial teman guna melihat variabel yang dapat mendukung terjadinya flow akademik. Data yang digunakan berasal dari 176 mahasiswa Fakultas Psikologi yang dipilih menggunakan teknik haphazard sampling. Data tersebut kemudian diolah menggunakan analisis korelasi non-parametrik. Penelitian ini memiliki hipotesis bahwa stres akademik akan berkorelasi negatif dan dukungan sosial akan berkorelasi positif dengan flow akademik. Hasilnya, flow akademik dengan stres akademik berkorelasi -0,167 (p=0,013) dan dukungan sosial berkorelasi positif 0,226 (p=0,001). Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa kedua hipotesis diterima dan dukungan sosial teman memiliki sumbangan variabel yang lebih besar yaitu 5,1% daripada stres akademik yaitu 2,8% dalam mendukung terjadinya flow akademik

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: flow akademik; stres akademik; dukungan sosia
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Postgraduate Programs > Master Program in Psychology
Depositing User: Ester Sri W. 196039
Date Deposited: 05 Aug 2022 07:21
Last Modified: 05 Aug 2022 07:54
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/42272

Actions (login required)

View Item View Item