Perbaikan Sistem Manajemen dan Tata Letak Gudang di Bonchel Petshop Surabaya

Indarto, Muhammad Yoga Putra (2023) Perbaikan Sistem Manajemen dan Tata Letak Gudang di Bonchel Petshop Surabaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TM_4577_Abstrak.pdf] PDF
TM_4577_Abstrak.pdf

Download (51kB)
[thumbnail of TM_4577_Abstrak.pdf] PDF
TM_4577_Abstrak.pdf

Download (51kB)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/266915

Abstract

vBonchel Petshop merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang penjualan perlengkapan hewan peliharaan dari makanan, snack, obat, kandang hingga aksesoris. Dalam bisnis Bonchel Petshop tidak hanya menjual perlengkapan hewan peliharaan namun memiliki jasa grooming dan tempat penginapan maupun kawin khususnya untuk kucing. Tata letak gudang Bonchel Petshop masih berantakan dikarenakan penempatan barang masuk dari supplier ke gudang masih ditempatkan secara acak di gudang. Lokasi penempatan barang yang masuk tidak ditempatkan sesuai kategori. Masalah tersebut membuat waktu picking order oleh staf gudang menjadi tidak efesien dan efektif. Pengumpulan data untuk penelitian ini dilakukan dengan melakukan wawancara dan data history dari gudang Bonchel Petshop. Metode yang digunakan dalam penempatan barang di rak menggunakan metode classed-based storage yang mana barang diletakkan sesuai dengan kategori barang. Tujuan penggunaan metode tersebut untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi waktu dalam pencarian barang oleh staf gudang. Pengolahan data dilakukan dengan analisis ABC untuk mengetahui tingkat frekuensi keluar masuk barang ke gudang. Kategori ranking A memiliki ketentuan presentase frekuensi pengambilan barang sebesar 80, kategori ranking B memiliki ketentuan persentase sebesar 15 dan untuk kategori ranking C memiliki ketentuan presentase frekuensi keluar masuk barang sebesar 5. Kategori ranking A didapatkan luas rak sebesar 26 m2. Ranking B memiliki luas rak sebesar 6 m2 dan kategori ranking C didapatkan luas rak sebesar 4 m2. Dari hasil perhitungan tersebut Bonchel Petshop membutuhkan penambahan rak menjadi 8 rak dan 5 pallet untuk menyimpan produk yang ada di gudang berdasarkan data stok gudang selama 6 bulan. Adanya penambahan rak dan pengurangan pallet maka di dapatkan aisle lantai 1 menjadi 29,6 m2 dan lantai 2 menjadi 25,35 m2. Pengambilan data dilakukan dengan cara melakukan pengamatan selama tiga hari di Bonchel Petshop dan mendapatkan persentase rata-rata penghematan waktu pencarian pada rancangan layout usulan sebesar 25 dari layout awal.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Tata Letak, Analisis ABC
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
Depositing User: Users 147 not found.
Date Deposited: 04 Apr 2023 04:35
Last Modified: 04 Apr 2023 04:35
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/43729

Actions (login required)

View Item View Item