Prayogo, Dina Natalia (2009) Perancangan Model Optimasi Jaringan Distribusi Multi Produk dengan Fuzzy Multi objective Mixed Integer Linear Programming. In: Proceeding 5th National Industrial Engineering Conference 2009, 2 Desember 2009, Fakultas Teknik, Universitas Surabaya.
PDF
Perancangan Model Optimasi Jaringan_NIEC5_DNP.pdf Download (9MB) |
Abstract
Perancangan jaringan distribusi merupakan keputusan yang strategis, sehingga keputusan yang optimal sangat penting untuk efisiensi operasional jangka panjang dari sistem supply chain secara keseluruhan. Namun, ketersediaan data sering kali tidak lengkap dan tidak presisi, sehingga umumnya keputusan perancangan jaringan distribusi menggunakan hasil peramalan dari data agragat. Dengan mempertimbangkan kondisi ini, maka dalam makalah ini Fuzzy sets Theory digunakan dalam pengembangan model jaringan distribusi. Secara lebih spesifik, dua jenis ketidak-presisian yang mungkin dihadapi dalam masalah ini, yaitu ketidak-presisian permintaan di retail dan tingkat aspirasi tujuan dari pembuat keputusan, akan diperhitungkan. Selanjutnya, untuk menyediakan teknik keputusan yang flexible dan robust multi objective bagi pembuat keputusan, Fuzzy Multi objective Mixed integer linear programming model diusulkan untuk menghasilkan solusi optimal dari masalah jaringan distribusi multi produk. Tujuannya adalah menentukan jumlah optimal, lokasi dan tingkat kapasitas dari pabrik dan distributor untuk mengirimkan produk-prcduk retailer dengan biaya terendah dan memenuhi service level dari masing-masing retailer. Untuk mengambarkan penerapan model usulan, contoh perhitungan dilakukan pada suatu studi kasus .
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Jaringan distribusi , Fuzzy Multi objective Mixed Integer Linear Programming |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering |
Depositing User: | Ester Sri W. 196039 |
Date Deposited: | 01 Aug 2023 03:04 |
Last Modified: | 01 Aug 2023 03:05 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/44613 |
Actions (login required)
View Item |