Perbedaan Pola Asupan Kalori Makanan terkait Obesitas pada Geriatri

Saputra, Rifaldi and Sigar, Tiara Regina Beatriks and Lorensia, Amelia (2023) Perbedaan Pola Asupan Kalori Makanan terkait Obesitas pada Geriatri. CoMPHI Journal : Community Medicine and Public Health of Indonesia Journal, 3 (3). pp. 217-224. ISSN 2723-097X; E-ISSN 2722-8169

[thumbnail of Amelia Lorensia_Perbedaan Pola Asupan Kalori Makanan terkait Obesitas pada Geriatri.pdf] PDF
Amelia Lorensia_Perbedaan Pola Asupan Kalori Makanan terkait Obesitas pada Geriatri.pdf

Download (4MB)
Official URL / DOI: http://comphi.sinergis.org/comphi/article/view/127

Abstract

Meningkatnya pertumbuhan penduduk lansia (geriatri) secara cepat merupakan salah satu ciri kependudukan abad 21. Pada tahun 2000 jumlah penduduk geriatri di seluruh dunia mencapai 426 juta atau sekitar 6,8% total populasi, Peningkatan populasi geriatri di Indonesia sudah diprediksi sejak jauh-jauh hari. Adanya peningkatan jumlah populasi geriatri menimbulkan masalah kesehatan masyarakat yaitu tingginya angka morbiditas. Obesitas ditemukan menjadi salah satu faktor dari manifestasinya keadaan asupan kalori. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan asupan kalori dan perbedaan IMT pada geriatri obesitas dan non obesitas. Pada penelitian ini menggunakan metode retrospektif dengan pengumpulan responden menggunakan purposive sampling. Variabel yang akan diteliti meliputi: asupan kalori makanan menggunakan metode Recall 24 Jam dan Indeks Massa Tubuh. Responden penelitian ini terdiri dari 76 responden pada kelompok geriatri obesitas dan 76 responden bagi kelompok geriatri non obesitas. Hasil uji beda asupan kalori makanan pada kelompok geriatri obesitas dan non obesitas menunjukkan nilai p = 0,000. Kesimpulan yang didapatkan pada penelitian ini adalah terdapat perbedaan asupan kalori yang signifikan pada kelompok geriatri obesitas dan non-obesitas.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: asupan makanan, indeks massa tubuh (IMT), geriatri, obesitas, kalori
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Ester Sri W. 196039
Date Deposited: 03 Oct 2023 08:29
Last Modified: 03 Oct 2023 08:29
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/45033

Actions (login required)

View Item View Item