Alfarizi, Fickrie (2023) Studi Kelayakan Usaha Pendirian Coffee Thrift Shop di Surabaya Beserta Perancangan Strategi Pemasaran. [Undergraduate thesis]
![]() |
PDF
TM_4659_Abstrak.pdf Download (43kB) |
Abstract
Coffee Thrift Shop adalah konsep yang menggabungkan kedai kopi dengan toko barang bekas, yang menawarkan pengalaman unik bagi konsumen untuk menikmati kopi sambil berbelanja barang bekas. Studi kelayakan dilakukan untuk mengevaluasi berbagai aspek pendirian usaha coffee thrift shop di Surabaya. Aspek pasar dikaji melalui kuesioner dan perhitungan potensi pasar, yang menunjukkan adanya permintaan efektif dari target pasar yang ditetapkan, terutama di kalangan mereka yang menyukai kopi dan thrifting, terutama di bawah 25 tahun. Pada aspek pasar juga dilakukan perancangan strategi pemasaran yaitu analisis SWOT, STP, marketing mix (4p), dan strategi yang cocok yaitu digital marketing. Pada perencangan strategi digital marketing menggunakan media sosial sebagai media untuk melakukan promosi seperti Instagram, dan TikTok. Pada aspek teknis, dilakukan pemilihan lokasi. Untuk menentukan lokasi yang strategis, perusahaan menggunakan metode hybrid analysis dengan mencari CFM, OFM, dan SFM. Maka lokasi yang dipilih adalah daerah Surabaya pusat didaerah Kertajaya. Pada aspek teknis juga dilakukan analisis daftar kebutuhan peralatan yang digunakan untuk menunjang jalannya operasional coffee thrift shop. Pada aspek manajemen, berisikan 1 pemilik usaha, 1 barista, 1 kasir dan 1 pelayan yang memberikan dukungan dalam operasional bisnis. Aspek ini mencakup struktur organisasi yang terorganisir dengan baik, job description, job specification, dan pemenuhan persyaratan perizinan yang sesuai. Pada aspek keuangan didapatkan total project cost sebesar Rp 268.891.362,49, dimana 77,69 didapatkan dari modal sendiri dan sisanya sebesar 22,31 akan diambil dari pinjaman bank. Dari hasil persentase pembagian TPC tersebut didapatkan nilai MARR sebesar 10,58. Pada aspek keuangan ini juga dilakukan perhitungan NPV, dimana nilai NPV yang didapatkan sebesar Rp 39.009.452. Artinya dari penilaian metode NPV usaha ini layak dijalankan. Selain itu nilai IRR yang didapatkan sebesar 17,48 yang mana lebih besar dari MARR. Artinya dari penilaian metode IRR usaha ini layak dijalankan. Selain itu pada aspek keuangan juga dilakukan analisis rasio keuangan dengan mencari nilai current ratio, cash ratio, debt asset ratio, debt to equity ratio, total asset turnover, fixed asset turnover. Dari hasil analisis sensitivitas didapatkan bahwa variabel yang memiliki dampak besar terhadap jalannya usaha ini adalah penurunan total penjualan.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Studi Kelayakan, coffee thrift shop, hybrid analysis, analisis sensitivitas |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering |
Depositing User: | Hari Subagijo 201031 |
Date Deposited: | 20 Nov 2023 09:05 |
Last Modified: | 20 Nov 2023 09:05 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/45368 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |