Hakim, Sultan (2023) Pengaruh Sirkumsisi terhadap Kejadian Infeksi Saluran Kemih pada Balita Laki-laki Usia 2-5 Tahun di Jembrana, Bali. [Undergraduate thesis]
PDF
KED_114_Abstrak.pdf Download (34kB) |
Abstract
Sirkumsisi ilmu bedah tertua yang di praktikan di seluruh dunia. Terdapat tiga alasan masyarakat mempraktikan sirkumsisi. Pertama budaya, kedua agama, ketiga kesehatan. ISK dapat dicegah dengan menjaga area preputium agar tetap kering, mengingat preputium sangat peka dengan mikrolesi dan lingkungan yang lembab. Bahwa dari 112 kejadian ISK 24 persen ditemukan pada anak berusia kurang dari 3 tahun, khususnya pada anak yang belum di khitan. Untuk mengetahui perngaruh sirkumsisi terhadap kejadian Infeksi Saluran Kemih (ISK) pada balita laki-laki usia 2-5 tahun. Penelitian ini menggunakan metode analitik observasional dengan penedekatan cross sectional, dengan menggunakan sampel sebanyak 80 yang sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi, yang dikumpulkan dari data skunder dan di tracking untuk dilakukan wawancara. Pada penelitian ini didapatkan hasil yang signifikan dari pengaruh sirkumsisi terhadap kejadian Infeksi Saluran Kemih (ISK), hal ini dilihat dari pvalue sebesar 0,000 dan nilai rasio prevalensi yang didapat yaitu 0,078 dengan rentang nilai confidence interval (CI) yaitu 0,017-0,363 dengan tingkat ke akuratan 95 persen, karena rentang nilai confident interval tidak melewati angka satu, maka sirkumsisi adalah sebagai faktor pertahanan atau resiko terhadap kejadian Infeksi saluran kemih (ISK). Pada penelitian ini menunjukan bahwa adanya pengaruh yang signifikan antara sirkumsisi terhadap kejadian Infeksi Saluran Kemih (ISK). Hal ini sesuai dengan penelitian sebelumnya yang menyebutkan bahwa adanya pengaruh sirkumsisi terhadap Infeksi Saluran Kemih (ISK).
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Infeksi Saluran Kemih (ISK), Sirkumsisi, Usia balita |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Faculty of Medical > Medical Study Program |
Depositing User: | Perpustakaan UBAYA |
Date Deposited: | 15 Dec 2023 02:36 |
Last Modified: | 15 Dec 2023 02:41 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/45504 |
Actions (login required)
View Item |