Penerapan Sistem Penilaian Kinerja dan Kompensasi Karyawan Bagian Produksi PT. X Di Surabaya

Damayanti, I Gusti Agung Isteri Tuti (2002) Penerapan Sistem Penilaian Kinerja dan Kompensasi Karyawan Bagian Produksi PT. X Di Surabaya. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/153246

Abstract

Permasalahan yang timbul dalam sistem kompensasi perusahaan sering disebabkan adanya perbedaan pandangan dan kepentingan antara pengusaha dan karyawan. Bagi pengusaha, kompensasi dipandang sebagai salah satu komponen biaya yang dapat mengurangi laba yang dihasilkan. Dilain pihak, karyawan menganggap kanaikan tingkat kompensasi dapat meningkatkan daya beli dapat memacu motivasi karyawan dalam bekerja. ldealnya, sistem kompensasi yang diterapkan didasarkan pada evaluasi dari hasil penilaian kinerja yang akurat. Dengan sistem penilaian kinerja yang akurat diharapkan sistem kompensasi yang diterapkan dapat memuaskan kedua belah pihak, baik pengusaha maupun pekerja. Permasalahan selanjutnya adalah sejauh mana perusahaan dapat menilai kinerja karyawan secara akurat. Oleh karena itu, perusahaan memerlukan informasi akuntansi yang bersifat finansial dan non finansial. Akuntansi manajemen dapat menyediakan kedua bentuk informasi tersebut untuk mendukung terwujudnya sistem penilaian kinerja yang akurat. Kondisi tersebut merupakan ide dasar dan menjadi topik dalam penulisan karya ilmiah. Karya ilmiah ini menjadikan karyawan bagian produksi kaleng PT "X" yaitu sebuah perusahaan di Surabaya yang bergerak di bidang industri kaleng dan alat-alat rumah tangga sebagai obyek penelitian. Informasi akuntansi yang bersifat non finansial lebih cocok digunakan dalam dalam sistem penilaian kinerja terhadap karyaawan bagian produksi kaleng PT "X" (tenaga kerja langsung). Sedangkan informasi akuntansi yang bersifat finansial lebih cocok digunakan dalam sistem penilaian kinerja terhadap manajer bagian produksi kaleng PT "X". Penilaian kinerja terhadap karyawan bagian produksi PT "X" didasarkan pada sepuluh faktor yaitu: kemampuan kerja, inisiatif dan motivasi, sikap moral dan kejujuran, kecerdasan, tanggung jawab dan dedikasi, disiplin dan absensi, pelanggaran, kemampuan memimpin, kemampuan analisa, dan keadilan terhadap bawahan. Penilaian kinerja ini digunakan sebagai dasar dalam perhitungan premi bagi karyawan bagian produksi. Akan tetapi, dalam pelaksanaan di lapangan, penilaian tersebut hanya secara formal dan jumlah premi yang diterima oleh tiap-tiap karyawan relatif sama. Penilaian kinerja terhadap manajer bagian produksi kaleng PT "X" dilakukan dengan menerapkan akuntansi pertanggungjawaban yang memerlukan struktur organisasi yang jelas, penggolongan biaya, sistem anggaran, dan laporan pertanggungjawaban. Akuntansi pertanggungjawaban dapat digunakan oleh direksi sebagai alat penilaian kinerja, yang pada akhirnya akan mempengaruhi kompensasi yang akan diterima oleh manajer bagian produksi. Kompensasi yang sesuai dengan kinerja karyawan mapun manajer akan dapat meningkatkan motivasi mereka untuk bekerja lebih baik lagi. Kompensasi yang diberikan bisa dalam bentuk bonus dan peningkatan jumlah tunjangan.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Karyono
Date Deposited: 05 Sep 2013 07:57
Last Modified: 05 Sep 2013 07:57
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/4652

Actions (login required)

View Item View Item