Alfiroh, Anggi Citra (2024) Efektivitas Online Expressive Writing Therapy terhadap Penurunan Fear of Negative Evaluation pada Perempuan Emerging Adulthood. Masters thesis, University of Surabaya.
PDF
MPSI_739_Abstrak.pdf Download (57kB) |
Abstract
Fear of negative evaluation (FNE) merupakan salah satu bentuk ketakutan individu pada kritikan orang lain. Individu dengan FNE ini menganggap bahwa apa yang dilakukan nantinya berakibat pada penilaian dan respon negatif dari orang lain. Khususnya pada perempuan emerging adulthood, FNE ini berdampak pada kehidupan sehari-hari, secara kognitif, afektif, hingga perilaku-perilaku negatif. Maka, intervensi online expressive writing therapy dapat menjadi solusi untuk menurunkan tingkat FNE pada perempuan emerging adulthood. Pada penelitian ini, metode penelitian yang digunakan adalah single case experiment design (A-B-A), dengan melibatkan dua subjek perempuan barusia 18-25 tahun. Tingkat FNE diukur menggunakan skala Brief Fear of Negative Evaluation milik Leary (1983). Kedua partisipan mengikuti empat sesi terapi dengan masing-masing durasi minimal 60 menit. Berdasarkan hasil analisa kuantitatif dan kualitatif didapatkan hasil bahwa online expressive writing therapy efektif dalam menurunkan tingkat FNE pada perempuan emerging adulthood.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Fear of negative evaluation, Online expressive writing therapy, Perempuan, Emerging adulthood |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Postgraduate Programs > Master Program in Psychology |
Depositing User: | Perpustakaan UBAYA |
Date Deposited: | 21 Jun 2024 09:06 |
Last Modified: | 21 Jun 2024 09:06 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/46624 |
Actions (login required)
View Item |