Putri, Amelia Brata Anglara (2024) Analisis Perusahaan PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk. JSA (JURNAL SYNTAX ADMIRATION), 5 (10). pp. 1-3. ISSN 2722-5356 (Submitted)
PDF
REPOSITORY AMELIA BRATA_134122007.pdf Download (167kB) |
Abstract
Penelitian ini membahas PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk, perusahaan utama di industri makanan dan minuman Indonesia, dengan fokus pada pengaruh identitas perusahaan, faktor eksternal, serta formulasi dan implementasi strategi terhadap kinerja dan posisi kompetitifnya. Identitas perusahaan yang meliputi sejarah, visi, misi, budaya, dan struktur organisasi berperan penting dalam pembentukan arah strategis dan operasional Garudafood. Analisis PEST dan model Five Forces mengungkapkan bagaimana faktor politik, ekonomi, sosial, dan teknologi mempengaruhi strategi bisnis. Faktor eksternal seperti perubahan regulasi, tren konsumen, dan perkembangan teknologi memengaruhi keputusan strategis perusahaan. Dalam persaingan yang ketat, Garudafood mengoptimalkan strategi melalui inovasi produk dan efisiensi operasional. Formulasi dan implementasi strategi dilakukan menggunakan alat analisis seperti SWOT, SPACE, dan BCG Matrix. Analisis SWOT membantu dalam mengidentifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman. Matriks SPACE dan BCG memberikan panduan dalam alokasi sumber daya dan pengembangan portofolio produk. Pemantauan strategi menggunakan matriks TOWS memastikan relevansi strategi dalam menghadapi perubahan lingkungan bisnis. Dengan mengadaptasi strategi berdasarkan analisis ini, Garudafood berhasil mempertahankan daya saing dan mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan di industri yang dinamis.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Identitas Perusahaan, Strategi Bisnis Analisis PEST, Inovasi Produk, Daya Saing |
Subjects: | T Technology > TP Chemical technology |
Divisions: | Postgraduate Programs > Master Program in Management |
Depositing User: | AMELIA BRATA ANGLARA PUTRI |
Date Deposited: | 15 Aug 2024 01:51 |
Last Modified: | 15 Aug 2024 01:51 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/46904 |
Actions (login required)
View Item |